Advertisement
MTsN 6 Bantul Borong Empat Trofi Kejuaraan di Masaba Fest

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL - Sebuah prestasi yang membanggakan dari Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 6 Bantul. Pasalnya para siswa berhasil memboyong 4 trofi kejuaraan yang digelar oleh MAN 1 Bantul pada ajang "Masaba Fest#1" pada Sabtu (22/2/2025).
Dari total keseluruh cabang lomba yang diikuti, MTsN 6 Bantul sukses mengantarkan siswanya menjadi juara 1 MTQ atas nama Ahmad Fakih Nurul Cholil, juara 1 MHQ atas nama Zulfa Nur Khofifah, juara 2 Kaligrafi atas nama Balqis Atika Faida, dan juara 3 Kaligrafi atas nama Mohamad Danish Syahputra. Keempat siswa bertanding melawan siswa SMP/MTs se-Kabupaten Bantul.
Advertisement
Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah menyampaikan rasa bangganya karena kali ini madrasah bisa memborong hadiah. "Selamat anak-anak hebat dan pembimbingnya," ujarnya dalam keterangannya Minggu (23/2/2025)
Sementara itu, Wiwik Muslimatun Staf, Waka Kesiswaan sekaligus pendamping lomba bersyukur atas prestasi membanggakan yang diraih para siswa. "Tidak sia-sia anak berlatih. Banyak pengalaman sekaligus prestasi yang dibawa pulang. Pasti menjadikan orang tua bangga," tandasnya.
Salah satu siswa, Fakih bertema kasih kepada madrasah yanf telah memfasilitasi kemampuannya dalam qiroaah. "Kami diikutkan kompetisi dan menang, itu perlu disyukuri. Berangkat pulang naik bus memperlihatkan semangatnya para guru dalam membimbing dan membersamai kami," imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tidak Semua Dosen ASN Menerima Tukin, Begini Penjelasan Sri Mulyani
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Selasa 15 April 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA
- Jadwal Layanan Perpanjangan SIM di Kulonprogo, Selasa 15 April 2025
- Jadwal dan Tarif Angkutan DAMRI, Selasa 15 April 2025
- Ini Jadwal Layanan Perpanjangan SIM di Sleman, Selasa 15 April 2025
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, Selasa 15 April 2025, Waspada ada Hujan Ringan
Advertisement