Advertisement

Ratusan Makanan Kedaluwarsa dan Ikan Teri Berformalin Beredar di Kokap

Beny Prasetya
Jum'at, 18 Mei 2018 - 13:15 WIB
Yudhi Kusdiyanto
Ratusan Makanan Kedaluwarsa dan Ikan Teri Berformalin Beredar di Kokap Tim gabungan saat memeriksa sejumlah bahan pangan di Pasar Menguri, Kecamatan Kokap, Jumat (18/5 - 2018).Harian Jogja/Beny Prasetya

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Petugas gabungan dari Satpol PP, Dinas Kesehatan, Dinas Perdagangan dan beberapa instansi lainnya di Pemkab Kulonprogo menggelar razia makanan berbahaya di Kecamatan Kokap, Jumat (18/5/2018). Dua pasar yakni Pasar Kokap dan Pasar Menguri menjadi sasaran operasi.

Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, tim gabungan mendapatkan dua temuan, yakni masih ada penjual yang menyediakan ratusan barang kedaluwarsa serta ikan teri berformalin.

Advertisement

"Di Pasar Kokap kami menemukan 41 kemasan makanan dan minuman kedaluwarsa, sedangkan di Pasar Menguri, kami menemukan 288 bumbu instan kedaluwarsa," kata Staf Farmasi Makanan dan Minuman Dinas Kesehatan Kulonprogo, Nurma Yola, Jumat.

Menurut Nurma, tim menandai dan membungkus ratusan makanan dan minuman yang telah kedaluwarsa. Barang-barang tersebut dilarang dijual dan diminta dikembalikan atau ditukar ke distributor. "Kemasannya masih bagus, dan tanggal kedaluwarsanya belum lama. Kami mengimbau kepada masyarakat kalau mau membeli tolong dilihat lagi tanggal kedaluwarsanya. Beli yang tanggal kedaluwarsanya masih jauh. Ini berlaku bagi penjual dan pembeli," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ditanya soal Kemungkinan Maju di Pilkada, Kaesang Memilih Ini

News
| Jum'at, 26 April 2024, 19:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement