Advertisement
Pemkab Permudah Akses Permodalan untuk Industri Kecil
Ilustrasi layanan KUR - Antara/JIBI
Advertisement
Harianjogja.com, WATES—Pemkab Kulonprogo mengklaim berupaya memberikan kemudahan permodalan bagi pelaku usaha dan industri rakyat untuk mengembangkan usaha.
Sekretaris Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kulonprogo, Ch. Tri Subekti Widayati, mengatakan salah satu langkah yang ditempuh adalah memfasilitasi pelaku usaha dalam meraih pinjaman berbunga rendah yang merupakan program kementerian, misalnya berbentuk Kredit Usaha Rakyat (KUR). Pemkab juga memfasilitasi agar pelaku usaha mendapat akses bantuan modal dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), utamanya Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Advertisement
Ia menegaskan, kendati meraih bantuan permodalan tergolong mudah, pelaku usaha yang ingin mendapat akses bantuan harus memiliki persyaratan minimal, yaitu surat Izin Usaha Mikro Kecil (IUMK). "Mendapatkan IUMK juga tidak susah, bisa mengurusnya di kantor kecamatan," kata dia, Minggu (20/5/2018).
Kepala Bidang Perindustrian Dinas Perdagangan Kulonprogo, Dewantoro, mengungkapkan, untuk bisa mendorong pengembangan usaha, jajarannya berusaha menjalin komunikasi dengan para perajin agar mereka menyampaikan kendala usaha, sehingga pemerintah bisa mengetahui permasalahan lebih luas, bukan hanya permodalan.
Beberapa kendala itu misalnya desain, pemasaran, bahkan kebutuhan akan pelatihan untuk pengembangan sumber daya manusia atau perbaikan produk yang ditawarkan ke konsumen.
Disdag juga memberikan pendampingan dalam bentuk alat produksi, pelatihan, membantu pemasaran lewat pameran, penjualan lewat daring. "Kami juga terus mendorong agar pelaku usaha memiliki daya tahan yang tinggi," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Thailand Legalkan Pernikahan Sesama Jenis, Dorong Ekonomi Pelangi
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement




