Advertisement

HARIAN JOGJA HARI INI : Foxconn Pilih Jakarta, Jogja Gigit Jari

Nina Atmasari
Sabtu, 08 Februari 2014 - 11:25 WIB
Nina Atmasari
HARIAN JOGJA HARI INI : Foxconn Pilih Jakarta, Jogja Gigit Jari

Advertisement

Harian Jogja edisi Sabtu (8/2/2014) :

Foxconn Pilih Jakarta, Jogja Gigit Jari

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Daerah Istimewa Yogyakarta kalah bersaing dengan Daerah Khusus Ibukota Jakarta untuk menggaet investasi Foxconn, perusahaan teknologi informasi dari Taiwan.

Meski Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X pernah diundang ke kantor pusat Foxconn di Taiwan dan China, http://www.harianjogja.com/baca/2014/02/08/investasi-foxconn-pilih-jakarta-jogja-gigit-jari-487922" target="_blank">perusahaan itu lebih memilih DKI untuk lokasi pabriknya di Indonesia.

 

Cuma Jalani 9 Tahun, Corby Bebas

BALI - Schapelle Leigh Corby, terpidana kasus narkoba yang dipenjara LP Krobokan bakal bebas bersyarat. Ikhwal pembebasan bersyarat warga Australia ini disampaikan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Amir Syamsudin, Jumat (7/2/2014).

Hanya hingga Jumat, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II Kerobokan, Denpasar, Farif Junaidi mengaku belum menerima surat keputusan pembebasan bersyarat Corby.

 

BERITA UTAMA : Abeto Dipindah, Penyidikan Jalan Terus

JOGJA - Kasi Penuntutan Kejati DIY Mei Abeto Harahap dalam waktu dekat akan dipindah ke Kejaksaan Agung.
Di Kejati DIY, Abeto menjadi salah satu penyidik kasus dugaan korupsi hibah Persiba dengan tersangka Idham Samawi dan Edy Bowo Nurcahyo.

 

JOGJAPOLITAN : Danais 2015 Dua Kali Lipat

JOGJA—Dana Keistimewaan (Danais) DIY periode 2014 belum juga cair, namun Pemerintah Daerah DIY telah mengajukan Danais 2015 yang besarannya dua kali lipat.

“Usulannya Rp1 triliun,” ujar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DIY Tavip Agus Rayanto di Komplek Kepatihan, Jumat (7/2/2014).

 

KULONPROGO : Galur dan Panjatan Kawasan Rawan

KULONPROGO—Kecamatan Galur dan Panjatan termasuk dalam katergori daerah rawan I selama pelaksanaan Pemilu 2014 di Kulonprogo. Sebagai antisipasi, Polres Kulonprogo menerjunkan lebih banyak personel di dua kecamatan tersebut.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, hampir 3.000 personel TNI, Polri, dan sipil diterjunkan untuk mengamankan proses persiapan dan pelaksanaan Pemilu 2014. Mereka terdiri dari 662 personel Polres Kulonprogo, 100 personel Brimob, 100 personel Kodim, 30 personel TNI AU, 100 personel Satpol PP, dan 1.974 personel Binmas yang tersebar di 12 kecamatan.

 

E-Tax Diproyeksi Pacu Laju PAD

Harianjogja.com, JOGJA—Electronic tax (e-tax) atau pajak elektronik yang dikembangkan BRI dan Pemerintah Kota (Pemkot) Jogja mulai Februari 2014 diproyeksi dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga tiga kali lipat.

Kepala Kanwil BRI DIY, Triyana mengatakan penandatangan kerjasama antara BRI dan Pemkot Jogja dilakukan pada Kamis (27/1/2014) tersebut perlu segera direalisasikan. Sebab memorandum of understanding (MOU) ini dapat membantu pertumbuhan PAD.

 

SEPAKBOLA INTERNASIONAL : Momentum Revans

LONDON : Chelsea mengusung euforia kemenangan atas Manchester City ketika menjamu New Castle United di Stamford Bridge, London, Sabtu (8/2/2014) malam WIB.

 

SEPAKBOLA LOKAL : Menambal Sisi Lapangan

SLEMAN—PSS Sleman berniat tampil lebih agresif dan produktif pada Divisi Utama 2014.

Saat menjuarai Divisi Utama PT Liga Prima Indonesia Sportindo 2013, salah satu kelemahan PSS adalah minimnya gol yang bersarang ke gawang lawan. Penggunaan duet striker kurang tokcer.

Lebih lengkap Anda bisa membaca Harian Jogja dalam versi kertas seharga Rp2.000 yang bisa Anda dapatkan di agen-agen koran terdekat.

SELAMAT MEMBACA… HARIAN JOGJA Berbudaya dan Membangun Kemandirian…

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement