Advertisement
Sepeda Motor Wajib Diangkut Angkutan Umum, Penumpang Bus Diprediksi Meningkat

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO - Pengguna layanan angkutan bus pada musim Lebaran nanti diprediksi akan meningkat, seiring dengan penegakan aturan pemudik sepeda motor diangkut dengan angkutan umum hingga daerah tujuan.
"Jumlah pemudik yang naik angkutan umum kemungkinan akan naik. Tapi kami belum bisa memastikan prosentasenya," ujar Kasi Angkutan Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kulonprogo Sugiyono kepada Harianjogja.com, Jumat (11/7/2014) di kantornya.
Advertisement
Adanya pembatasan kursi pada angkutan kereta serta pengaturan pemudik sepeda motor nantinya akan membuat jumlah pemudik yang turun di terminal juga akan meningkat. Apalagi angkutan mudik gratis dengan angkutan umum seperti bus juga akan menarik lebih banyak pemudik.
"Pada mudik tahun lalu saja, di H minus dua bus AKAP dan bus pariwisata yang masuk ke terminal Wates mencapai 1.412 unit. Kami prediksikan puncak mudik tahun ini ada di H minus tiga, karena hari itu tepat di akhir pekan," jelas Sugiyono.
Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kulonprogo Juwardi menghimbau pengelola angkutan umum untuk segera mempersiapkan diri dalam menghadapi peningkatan jumlah penumpang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Wakil Direktur Utama BRI Ditetapkan KPK Jadi Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Mesin EDC Bank
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Wiyos Santoso, Ni Made dan Aris Eko Masuk Tiga Besar Kandidat Sekda DIY
- Prestasi ORI DIY, Selesaikan 177 Laporan Selama Semester I 2025, Paling Banyak Soal Isu Pendidikan
- Libur Sekolah, Museum Sandi Ramai Dikunjungi Wisatawan Keluarga
- Leptospirosis di Jogja Meningkat Signifikan, Ada 18 Kasus dengan Lima Kematian
- Asrama Sekolah Rakyat BBPPKS Purwomartani Sleman Siap Ditempati, Begini Fasilitasnya
Advertisement
Advertisement