Advertisement
PENCURIAN BANTUL : Tidur, Seorang Mahasiswa Kehilangan Iphone dan Apple

Advertisement
Pencurian Bantul dialami seorang warga Bantul saat sedang tidur
Harianjogja.com, BANTUL - Aksi kejahatan terjadi pada Jumat (16/1/2015) dini hari. Sebuah perumahan di Dusun Cikalan, Bangunjiwo, Kecamatan Kasihan menjadi sasaran pencuri saat pemiliknya tertidur.
Advertisement
Pelaku berhasil menggondol dua buah ponsel pintar merek Iphone dan sebuah laptop jenis apple ditaksir seharga Rp13 juta. Benda-benda tersebut amblas lantaran pemilik rumah bernama Windi Wahyuningtyas, warga asal Sidokempul, Sidoarjo, Jawa Timur lupa tidak mengunci jendela rumah.
Dari hasil penyelidikan petugas gabungan Kepolisian Resort Bantul dan Polsek Kasihan, diduga kuat pelaku beraksi setelah mendapat kesempatan masuk rumah dengan cara melompat jendela rumah korban yang masih dalam keadaan terbuka dini hari.
Pelaku bebas beraksi didalam rumah saat korban dan seorang saksi, tidak lain teman korban bernama Dag S Yngvesson sudah tertidur lelap.
Kapolres Bantul AKBP Surawan mengatakan kasus pencurian tersebut masih dalam penyelidikan petugas.
"Beberapa saksi sudah kita mintai keterangan dan kita lakukan pengecekan di lokasi kejadian," ujar Kapolres, usai kejadian.
Menurut Kapolres, belum ditemukan indikasi pelaku dalam aksi nekat pencurian malam hari kemarin. Kasus pencurian rumah korban berprofesi sebagai mahasiswa dan peneliti ini kini sudah dalam penanganan intensif kepolisian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Berangkat dari Medan, Catat Tanggalnya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Polres Bantul Terus Berusaha Cegah dan Tekan Kejahatan Jalanan di Wilayahnya
- Kementerian Hukum DIY Gelar Peringatan Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Masyarakat Antusias Serbu Layanan Konsultasi dan Pendaftaran
- Balai Karantina Jogja Gagalkan Upaya Penyelundupan Ular dan Biawak di Bandara YIA
- Mahasiswa UNS Terjatuh saat Memanjat Tebing di Pantai Siung Gunungkidul, Korban Selamat
- 807 Mahasiswa UMBY Diwisuda, 64 Persennya Cumlaude
Advertisement
Advertisement