Advertisement
MIRAS JOGJA : Lagi, Polsekta Tangkap 4 Mahasiswa di Depan Gedung Agung

Advertisement
Miras Jogja, lagi-lagi kawasan titik nol menjadi lokasi untuk minum minuman keras.
Harianjogja.com, JOGJA-Empat peminum minuman keras (miras) di Depan Istana Gedung Agung ditangkap jajaran Polsekta Gondomanan, Jumat (20/2/2015) malam. Keempatnya terjaring Operasi Bina Kusuma Progo 2015.Operasi Bina Kusuma Progo di Jogja digelar selama 14 hari sejak 9 Februari lalu hingga Senin (23/2/2015) mendatang. Sasaran operasi adalah premanisme dan gangguan keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Advertisement
"Termasuk peredaran minuman keras yang harus diberantas," kata Kepala Polsekta Gondomanan Komisaris Polisi Heru Muslimin, Sabtu (21/2/2015)
Heru mengatakan, keempat orang yang ditangkap adalah Priyanto, 25, mahasiswa perguruan tinggi swasta di Jogja asal Kalimantan Barat. Ia ditangkap di depan Istana Gedung Agung saat mengonsumsi miras jenis ciu.Kemudian tiga mahasiswa lain asal Halmahera Utara yakni Filsafaturahim, 19; Corolus Yono, 20; dan Revie Stewardo, 20.
"Ditangkap saat berpesta minuman keras," kata Heru.
Menurut Heru, penangkapan keempat mahasiswa berawal dari kecurigaan polisi yang tengah berpatroli. Polisi melihat mereka membawa botol minuman kemasan yang isinya diminum secara bergantian. Polisi kemudian mendekati dan mendapati isi botol adalah ciu.
Polisi kemudian membawa keempat mahasiswa ke kantor polisi untuk dibina selama semalam. Mereka baru bisa keluar dari Kantor Polsekta Gondomanan Sabtu siang setelah membuat surat pernyataan tidak mengulangi lagi perbuatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kasus Covid-19 Melonjak di Beberapa Negara, Kementerian Kesehatan: Akibat Varian Baru
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Saran Pakar UGM Antisipasi Lonjakan Covid-19 saat Libur Nataru
- Spanduk Bermuatan Provokatif tentang Ade Armando Dicopot Bawaslu Kota Jogja
- Jutaan Kendaraan Diprediksi Masuk ke Kota Jogja saat Libur Nataru
- Ratusan Tenaga Kesehatan Kota Jogja Dapat Edukasi soal Stunting
- Prakiraan Cuaca DIY Hari Ini, 7 Desember 2023: Potensi Hujan Lebat Disertai Petir
Advertisement
Advertisement