Advertisement

WISATA JOGJA : GL Zoo Targetkan 150.000 Pengunjung

Kusnul Isti Qomah
Kamis, 16 Juli 2015 - 05:20 WIB
Mediani Dyah Natalia
WISATA JOGJA : GL Zoo Targetkan 150.000 Pengunjung Wisatawan tengah menikmati GL Zoo, Jogja, Selasa (14/7/2015). (JIBI/Harian Jogja - Kusnul Isti Qomah)

Advertisement

Wisata Jogja GL Zoo diprediksi mengalami peningkatan selama libur lebaran.

Bisnis.com, JOGJA-Gembira Loka Zoo menargetkan bisa menggaet 150.000 pengunjung selama libur Lebaran.

Advertisement

Direktur Utama GL Zoo, KMT A Tirtodiprojo alias Joko Tirtono mengungkapkan, masa libur Lebaran yang dimaksud yakni mulai 18 hingga 26 Juli 2015. Dalam rentang waktu sembilan hari, ia optimistis target tersebut akan tercapai.

“Tiketnya selama libur Lebaran jadi Rp30.000 per orang dari Rp25.000,” ujar dia kepada Bisnis.com ketika ditemui di Kantor GL Zoo, Jogja, Selasa (14/7/2015).

Ia menjamin, meskipun akan ada lonjakan kunjungan, pengunjung akan tetap nyaman. Ia mengungkapkan, puncak kunjungan biasa terjadi pada pukul 11.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB. Dalam rentang waktu tersebut, dalam tiga jam bisa ada penambahan 10.000 pengunjung.

“Rata-rata pengunjung berada di GL Zoo selama empat sampai lima jam. Selama itu bisa ada pengunjung antara 20.000 hingga 25.000 orang,” ujar dia.

Pihak GL Zoo pun sudah memasang speaker permanen di 180 titik sehingga pengumuman yang diberikan bisa menjangkau seluruh lini. Tujuannya, agar seluruh pengunjung bisa mendengar pengumuman tersebut termasuk jika ada pengunjung yang tersesat. Selain itu, langkah antisipasi juga diambil agar lebih mudah menemukan orang tua dari anak yang tersesat.

“Setiap anak akan diberi gelang yang di atasnya ada tulisan nama dan nomor telepon darurat. Langkah itu kami ambil untuk berjaga-jaga dan lebih mudah menemukan orang tua anak,” ujar dia.

Joko mengungkapkan, GL Zoo juga menyiapkan dua pintu masuk yakni pintu A di Jl Kebon Raya dan pintu B di Jl Veteran. Tujuannya, bisa memecah antrean sehingga pengunjung lebih nyaman. Selain itu, atraksi satwa juga ditambah. Saat ini sudah ada tambahan atraksi dari burung pemangsa.

Mengenai penambahan satwa, Joko Tirtono mengungkapkan, pada Oktober 2015 akan mulai pengumpulan satwa baru. Menurutnya, akan ada penambahan 15 hingga 20 spesies baru termasuk singa. Rencananya, akan ada penambahan singa yang diambil dari Singapura untuk singa jantan dan singa betina dari Indonesia.

Lokasi satwa pun tengah dalam tahap pembangunan. Harapannya, 2016, bentuk baru GL Zoo sudah bisa dinikmati. Nantinya, akan ada kandang khusus karnivora. “Selain itu akan ada zona khusus satwa Afrika,” imbuh dia.

Salah satu pengunjung asal Magelang Fabryan Sanekewatri mengungkapkan, ia senang bisa berkunjung ke GL Zoo. Menurutnya, semuanya diatur secara rapi sehingga lebih memudahkan menemukan lokasi satwa. Ia juga bisa leluasa melihat satwa-satwa.

“Saya juga senang karena ada atraksi dari satwa-satwa. Pokoknya lebih baik dibandingkan terakhir kali ke sini beberapa tahun lalu,” ujar dia.

Pengunjung lainnya Fitriyana berharap GL Zoo segera menambah koleksi satwanya. Ia berharap ada spesies yang lebih banyak, bukan hanya jumlah satwanya. “Saya berharap fasilitas umum dan tempat duduk bisa ditambah. Sehingga lebih nyaman lagi,” ungkap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Darurat, Kasus Demam Berdarah di Amerika Tembus 5,2 Juta, 1.800 Orang Meninggal

News
| Jum'at, 19 April 2024, 20:27 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement