Advertisement
Ini Dia 5 Pejabat yang Masuk Daftar Calon Sekda Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN--Sebanyak lima orang calon pejabat Sekretaris Daerah (Sekda) Sleman dinilai lulus seleksi administrasi. Kelimanya segera mengikuti tahapan seleksi lanjutan, yakni uji kompetensi.
Kelima calon pejabat Sekda yang dinilai panitia pelaksana (pansel) layak mengikuti tahapan selanjutnya adalah Kepala Dispora Sleman, Agung Armawanto; Kepala BKAD Sleman Hardo Kiswoyo; Inspektur Inspektorat Sleman Hery Dwikuryanto; Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Hery Sutopo; dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sleman Kunto Riyadi.
Advertisement
Ketua Pansel Seleksi Sekda Sleman Bambang Wisnu Handoyo menjelaskan dalam surat keputusan Pendek No.05/PANSEL/I/SLM/2020 ditetapkan pada Jumat (17/1/2020). Dia mengatakan keputusan tersebut diambil setelah Pansel melakukan pengecekan secara administratif terkuat syarat dan kelengkapan masing-masing calon. "Peserta yang lolos seleksi administrasi, berhak untuk mengikuti seleksi selanjutnya," katanya, Jumat.
Kelima calon sekda, kata dia, akan mengikuti uji kompetensi dengan metode assesment center. Uji kompetensi tersebut digelar pada Rabu (21/1/2020) hingga Kamis (22/1/2020) mendatang di Kantor BKD DIY.
Sekadar diketahui, seleksi jabatan untuk eselon IIA tersebut dibuka sejak 6 Desember lalu. Pelamar yang lolos seleksi administrasi, seharusnya diumumkan pada 23 Desember 2019, namun nyatanya baru diumumkan Jumat lalu.
Kelima calon Sekda Sleman yang maju ke tahap uji kompetensi seluruhnya berstatus sebagai PNS di Sleman. "Panitia akan menelusuri rekam jejak para calon. Jika nanti diketahui peserta melampirkan dokumen palsu atau yang tidak sesuai dengan yang dipersyaratkan, maka pelamar akan didiskualifikasi," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Gunung Dukono Erupsi Lagi, Tinggi Kolom Letusan Tercatat 1,1 Km
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Gempa Bumi Magnitudo 2-2,7 Guncang Wilayah Kulonprogo, Bantul dan Gunungkidul pada Kamis Pagi Ini
- Petani di Bantul Kesulitan Produksi Garam, Ini Penyebabnya
- Keputusan MK 135 Belum Jadi Solusi Persoalan Demokrasi Elektoral
- Sempat Alami Darurat Sampah, Kampung Suryoputran Jogja Sukses Olah Sampah Nyaris 1 Ton Per Bulan
- Ubah Sampah Menjadi Energi Alternatif, Solusi Bangun Indonesia dan dan Got Bag Indonesia Bersihkan Sampah Plastik di Pantai Teluk Awur Jepara
Advertisement
Advertisement