Advertisement
Ada-Ada Saja, Pengendara Ini Pakai Kresek untuk Gantikan Masker
Masker kresek. - Screnshot Instagram @merapi_news
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Krisis masker yang terjadi seiring masuknya virus Corona ke Indonesia, membuat orang-orang melakukan hal unik. Mereka mencari benda lain yang bisa menggantikan keberadaan masker agar terhindar dari virus mematikan itu.
Pada Selasa (3/3/2020) akun Instagram @merapi_news mengunggah video yang menunjukkan seorang pengendara motor perempuan memamerkan masker buatannya.
Advertisement
Bukannya terbuat dari kain atau kapas, masker berwarna hitam yang dipakainya itu terbuat dari tas kresek yang biasa jadi kantong belanja. Tas kresek dibentuk seperti topeng, dengan dua lubang untuk mata dan dua lubang untuk telinga.
"Masker?" tulis @merapi_news sebagai keterangan video itu.
"Tuku masker," kata pengendara motor dalam video itu sembari menghentikan laju kendaraannya di depan sebuah warung.
"Maskere sing biru-biru ijo-ijo kae entek. Nganggo iki malah aman. Anti Corona. Amin [maskernya yang warna biru dan hijau itu habis. Pakai ini malah aman. Anti Corona. Amin]," kata perempuan itu sembari tertawa.
Unggahan itu seakan menjadi hiburan bagi warganet. Tak sedikit yang memuji aksi pengendara itu sebagai cara kreatif atasi kelangkaan masker.
"Ketika masker harga naik berlipat orang kreatif berdatangan. Cendikiawan....?," tulis @sarhid17.
"Bar iki rego kresek mundak lur ???? [setelah ini harga kresek naik]," timpal @galihnasucha.
"Mbak... Mbak... Kowe bojone sopo too... ????? [mbak, kamu istrinya siapa]," tulis @cadel_sakti.
"Juoossss, kreatifff, bar dinggo kringeten, pas di buka ambune mak srennnnggg min hahaha [setelah dipakai keringetan, waktu dibuka baunya mak sreng]," tulis @tn_heriyanto.
"Anti hujan jg kui min.. andalanne mbokku? [andalannya ibukku]," tulis @yuni_aye.
"Yo betul seksli , daripada ra nganggo masker , he he he .[daripada tidak menggunakan masker]," tulis @dasmo_lemo
Sejak berita ini ditulis, unggahan video itu sudah dilihat lebih dari 120.000 pengguna akun Instagram.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KAI Commuter Siapkan 102 Rangkaian Kereta untuk Natal dan Tahun Baru
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Kurangi Sampah Plastik, Warga Purwokinanti Diberi Kantong Belanja
- KAI Akan Gunakan Teknologi Drone Frogs untuk Kebersihan Kereta Api
- Top Ten News Harianjogja.com Minggu 2 November 2025
- Perkenalkan, Kepala Dinsos dan Kepala Dinkes Kulonprogo yang Baru
- Bangun Jurnalisme Berperspektif Kesejahteraan Hewan
Advertisement
Advertisement



