Advertisement
Jogja Trending di Twitter, Warganet Heran Mantranya Apa Hingga Bikin Wisatawan Ingin Kembali
Sejumlah andong wisata mangkal di Jalan Malioboro, Jogja, Selasa (16/06/2020). - Harian Jogja/Desi Suryanto
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Pada Rabu (2/9/2020), Jogja menjadi trending di Twitter. Hingga pukul 11.00 WIB, Jogja menduduki peringkat pertama trending di Twitter dengan memperoleh lebih dari 14.700 kali tweet.
Trending untuk Jogja juga pernah terjadi pada akhir Juli lalu.
Advertisement
Warganet tampaknya rindu berat dengan keindahan dan kenyaman Kota Gudeg sehingga mereka ramai-ramai menuliskan kata-kata "rindu Jogja", "kangen Jogja", "ingin kembali ke Jogja".
Tak hanya mengunggah objek wisata favorit di Jogja, warganet juga menuliskan kalimat romantis untuk menggambarkan Jogja yang penuh kenangan.
"Masio nde kenangan karo mantan ng Jogja Tapi tetep luwih angel ngelalike Jogja timbang ngelalike mantan [Meski punya kenangan sama mantan di Jogja tetapi tetap lebih susah melupakan Jogja daripada melupakan mantan]," tulis @akuwormy dengan menyertakan foto suasana malam di Jalan Malioboro.
Baca Juga: Jogja Jadi Trending Topic, Ini yang Terlintas di Pikiran Warganet Saat Mengingat tentang Kota Gudeg
Salah satu pengguna Twitter @RafiWidyan bahkan sampai terheran-heran dengan Jogja. Baginya, Jogja seperti mempunya jampi-jampi alias mantra ampuh yang selalu bisa menggaet para pengunjung untuk datang kembali.
""mantra apa entah yang istimewa, ku percaya selalu ada sesuatu di Jogja". Kangen bat woiii :'(," tulisnya.
"Jogja dan kamu itu tidak bisa dipisahkan," tulis @shortgrzz.
"Karena setiap sudut kota mu adalah kenangan..Jogja," tulis @yutanto_82.
"Kamu dan Jogja itu sama, Sama-sama istimewa.," tulis @ASedboi.
Namun di balik rasa cintanya pada Jogja, ada akun Twitter yang mengungkapkan dua sisi Jogja yang berbeda. DI satu sisi membuat rindu, tapi di sisi lain Jogja tak pernah selesai dengan masalah sampahnya.
"2 versi Jogja : Jogja terbuat dari Rindu , Pulang , dan Angkringan ini Contoh romantisasi Jogja ... • Jogja terbuat dari UMR rendah, TataKota semrawut , masalah sampah yg tdk selesai2, yg di perhatikan cuma Lingkup Malioboro, yg lain ? “ Mbuh Ra Weruh “
2 versi Jogja :
— re•bo•i•sa•si (@FajarKNatanael) September 2, 2020
Jogja terbuat dari Rindu , Pulang , dan Angkringan
ini Contoh romantisasi Jogja ...
•
Jogja terbuat dari UMR rendah, TataKota semrawut , masalah sampah yg tdk selesai2, yg di perhatikan cuma Lingkup Malioboro, yg lain ? “ Mbuh Ra Weruh “ ?? pic.twitter.com/35loJOFVTN
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Twitter
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Istana Tegaskan Belum Ada Rencana Reshuffle Kabinet Merah Putih
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Disnakertrans DIY Belum Terima Pengajuan Penangguhan UMP 2026
- Sampah Pasar Jogja Menggunung, Disdag Perkuat Pengolahan Mandiri
- Penyakit VTE Jadi Silent Killer, Guru Besar UGM Ingatkan Deteksi Dini
- Gempa Susulan DIY 14 Kali, BMKG Tegaskan Aktivitas Sesar Opak Melemah
- Pengamat Politik Nilai Informasi Hibah Raudi Lazim Secara Kelembagaan
Advertisement
Advertisement



