Advertisement
Imunisasi Covid-19 di Jogja Dimulai 14 Januari

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--DIY dipastikan akan menerima vaksin Covid-19 pada Selasa (5/1/2021) besok. Proses vaksinasi atau imunisasi Covid-19 akan dimulai 14 Janauri mendatang.
Setelah Kementerian Kesehatan resmi mengumumkan vaksinasi covid-19 tahap pertama dimulai pada Januari, Pemda DIY memastikan DIY akan menerima kiriman vaksin pada Selasa (5/1/2020). Sebanyak 26.800 tenaga kesehatan (nakes) akan divaksinasi pada tahap pertama ini.
Advertisement
Gubernur DIY, Sri Sultan HB X, menjelaskan vaksinasi akan dilakukan dalam empat tahap, dengan tahap pertama untuk nakes sebanyak 26.624 vaksin. “Tapi masih ada yang belum terdata, untuk sementara ini sudah ada 25.340 [yang terdata]. Ini khusus nakes,” ujarnya, Senin (4/1/2020).
BACA JUGA: Hari Ini Harga Tahu Tempe Naik 20%
Vaksinasi tahap kedua yakni sebanyak 555.290 vaksin untuk pelayanan publik dan lansia. Tahap ketiga 995.353 vaksin untuk masyarakat rentan. Tahap empat 1.067.912 vaksin untuk pelaku ekonomi yang esensial dan masyarakat lainnya.
Pelaksanaan vaksinasi tahap pertama ditargetkan dimulai pada 14 Januari mendatang. “Pelaksanaan imunisasi kami jadwalkan tanggal 14 Januari. Jadi Simbolis pelaksanaan imunisasi Covid-19. Jadi lainnya kami persiapan, dari tanggal 5 barang datang, persiapan langsung kami lakukan,” ujarnya.
Untuk pelaksanaan vaksinasi, dibutuhkan sebanyak 1.313 vaksinator, dengan rincian 363 vaksinator dari puskesmas dan 950 vaksinator dari rumah sakit.. Saat ini, DIY baru melatih sebanyak 331 vaksinator. Sebab itu, Pemda DIY akan lakukan pelatihan vaksinator dimulai pada 7 Januari mendatang.
Sekda DIY, Kadarmanta Baskara Aji, mengatakan untuk penerimaan vaksin Dinas Kesehatan sudah siap dengan gudang berpendingin sesuai kriteria penyimpanan vaksin. “Gudangnya Dinas Kesehatan. Dinkes ada Gudang berpendingin, aman tersedia, selama ini sudah dipakai,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
- Libur Panjang 1 Sura, Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 6 Jogja Melonjak 20 Persen
- Sambut Positif Putusan MK Terkait Pemisahan Pemilu Nasional dan Lokal, KPU DIY: Kurangi Beban Teknis
- Kelurahan Kadipaten Jogja Gencarkan Penggunaan Biopori Demi Kurangi Sampah Organik
Advertisement
Advertisement