Advertisement

Jadi Ketua KONI DIY 2021-2025, Ini Visi Misi Djoko Pekik

Sirojul Khafid
Sabtu, 27 Maret 2021 - 21:17 WIB
Nina Atmasari
Jadi Ketua KONI DIY 2021-2025, Ini Visi Misi Djoko Pekik Pimpinan Sidang Musorda KONI DIY Sukiman (keempat dari kiri) memberikan hasil Musorda KONI DIY ke-10 kepada ketum terpilih Djoko Pekik Irianto (ketiga dari kiri) di Hotel Grand Mercure pada Sabtu (27/3/2021). - Harian Jogja/Sirojul Khafid

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA- Sebelum resmi ditetapkan menjadi Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DIY periode 2021-2025, Djoko Pekik Irianto memaparkan visi misi KONI DIY periode 2021-2025.

Visi Djoko yaitu menjadikan DIY sebagai penyangga pembinaan prestasi olahraga nasional. Tidak hanya berjaya di regional, para atlet dari DIY bisa berkiprah ke jenjang yang lebih tinggi, termasuk mewakili Indonesia dalam ajang internasional.

Advertisement

Untuk memenuhi visi tersebut, ada delapan poin yang menjadi misi selama lima tahun kepengurusan KONI DIY. Poin-poinnya seperti peningkatan profesionalitas managemen organisasi, pengelolaan organisasi dan pembinaan prestasi, sinergi dengan berbagai pemangku kebijakan dan masyarakat, pembinaan olahraga terintregrasi, menetapkan iptek olahraga dalam semua tahap pembinaan, menyusun big data terkait pembinaan prestasi, dan menyusun grand design olahraga di DIY.

Baca juga: Kepala BNPB Doni Monardo Terisak saat Dianugerahi Gelar Doktor Kehormatan

Dalam pengembangan atlet misalnya, Djoko akan menggunakan Triple Track System. Sistem ini fokus pada tiga pengembangan atlet di jalur sekolah, jalur masyarakat, dan jalur khusus.

“Jalur sekolah menjadi leading sektor yang berada di sekolah. Jalur masyarakat meliputi pembinaan reguler. Di sinilah pemda berperan sangat utama, agar nantinya muncul cabang olahraga atau klub baru. Jalur khusus melalui pusat pelatihan daerah,” kata Djoko.

Selain itu, Djoko juga berkomitmen menfasilitas atlet dan pelatih dalam menjangkau pendidikan dan pekerjaan. Apabila ada pelatih yang belum bekerja, nantinya akan dibantu untuk mendapat pekerjaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement