Advertisement
Ruko Dua Lantai Terbakar di Mergangsan, Kerugian Puluhan Juta

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Satu ruko dua lantai terbakar di Kelurahan Keparakan, Kemantren Mergangsan, Kota Jogja, pada Sabtu (15/5/2021) sekitar pukul 22.30 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu, namun kerugian mencapai puluhan juta rupiah.
Kapolsek Mergangsan Kompol Tri Wiratno menjelaskan kebakaran itu awalnya diketahui oleh pedagang bakmi yang berjualan di depan ruko itu. Dia mendengar suara ledakan dari dalam rumah dan juga melihat asap tebal.
Advertisement
Dia kemudian menghubungi pemadam kebakaran (damkar) Kota Jogja untuk memadamkan api tersebut. Selang 15 menit kemudian, petugas damkar datang dan langsung mengevakuasi korban yang berada di lantai dua rumah itu.
"Titik api mulanya diduga berasal dari kompor gas yang berada di lantai satu rumah tersebut," katanya.
Setelah mengevakuasi korban, petugas langsung memadamkan api yang tersebar di sejumlah titik. Sedikitnya empat unit kendaraan pemadam diterjunkan dalam peristiwa itu.
Petugas berjibaku memadamkan api selama kurang lebih satu jam. "Sekitar pukul 23.30 WIB api dipadamkan oleh damkar. Tidak ada korban jiwa yang terbakar yakni barang dagangan dan perabot rumah senilai Rp10 juta," kata Kapolsek Mergangsan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Rp1,79 Triliun Bantuan Operasional Sekolah madrasan dan RA Segera Cair
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Sudah 300 Ribu Eksemplar Buku Terjual di BBW Books Jogja 2025, Masih Ada Waktu 3 Hari
- Bandara Adisutjipto Ramai Lagi, Kini Giliran FlyJaya Membuka Rute Jogja-Halim
- 3.200 Jemaah Haji Asal DIY Sudah Tiba di Tanah Air
- Sempat Viral, Buaya Muara yang Meresahkan Warga di Sungai Progo Bantul Akhirnya Ditangkap
- Dukung Pendidikan dan Industri Ramah Lingkungan, KA Bandara Raih Penghargaan
Advertisement
Advertisement