Advertisement
Aktivitas Penambangan Pasir Merapi Masih Berjalan dengan Kehati-hatian

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN- Meski hujan deras di puncak Merapi intensitasnya semakin sering, warga masih melakukan aktivitas penambangan di sungai-sungai berhulu Merapi.
"Aktivitas penambangan tetap, misalnya di Kali Gendol. Jaraknya sudah jauh dari puncak Merapi. Tapi penambangannya tetap dilakukan dengan penuh hati-hati," kata Carik Glagaharjo Joko Purwanto, Selasa (7/12/2021).
Advertisement
Menurutnya, para penambang pasir ini sudah mengetahui dan memahami kondisi Merapi. Jika terjadi hujan deras di puncak Merapi, penambang sudah diberitahu melalui jaringan radio. "Kalau ada informasi dari atas hujan dan berpotensi banjir lahar, penambang diminta untuk naik. Ada pengawasnya sendiri," katanya.
Hal senada disampaikan Jogoboyo Kalurahan Glagaharjo, Heri Prasetya. Dijelaskan Heri, material yang dibawa lahar hujan tidak semua berupa pasir dan batu. Sebagian material yang terbawa juga kayu-kayu besar dari pepohonan yang tumbang. "Oleh karenanya, para penambang sudah diberitahu untuk tetap berhati-hati," katanya.
Berdasarkan pantauan Harian Jogja, truk-truk pengangkut material pasir dan batu terlihat menuruni jalur evakuasi sisi Barat kalurahan Glagaharjo. Aktivitas penambangan juga terlihat di Kali Gendol dan Kali Mbebeng. "Ya kalau kami masih menambang karena kebutuhan. Tetapi kami tetap berhati-hati, kalau ada informasi puncak turun hujan kami naik," kata Sutrisno, warga Glagaharjo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali: 4 Penumpang DItemukan Meninggal Dunia, 38 Orang Hilang
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Pelatih PSIM Jogja Van Gastel Soroti Perbedaan Sepak Bola Indonesia dan Belanda, Singgung Pembinaan Usia Dini
- Masih Ada Sekolah Negeri Kekurangan Siswa di Kota Jogja, Hasto Wardoyo Upayakan Peningkatan Kualitas
- Tol Jogja-Solo Ruas Klaten-Prambanan Resmi Dibuka, Jasamarga Pastikan Telah Mengantongi Sertifikat Laik Operasi
- Lowongan Kerja PMI DIY: Ini Formasi dan Syarat Pendaftarannya
- Kemarau Basah Bikin Jasa Pengiriman Air di Gunungkidul Sepi Orderan
Advertisement
Advertisement