Banyak yang Sembuh dari Covid-19, Kamar di Selter Bener Jogja Tower Satu Banyak Kosong
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Seiring dengan banyaknya tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Jogja, kamar di Selter Bener, Tegalrejo, Jogja banyak yang kosong.
BACA JUGA: Puluhan Ribu Wisatawan Serbu Bantul saat Long Weekend
Advertisement
Menurut Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Rujukan Dinas Kesehatan Kota Jogja, Okto Heru Santosa, banyak pasien di Selter Bener Tower Satu yang sudah selesai isolasi.
“Sebenarnya Selter Bener Tower Dua sudah siap operasional sejak Jumat (25/2) kemarin, tapi pasien di Tower Satu berkurang banyak yang selesai isolasi. Jadi ngisinya ke Tower Satu dulu, kalau penuh baru isi yang Tower Dua,” kata Okto, Senin (28/2/2022).
Adapun kapasitas Tower Satu sebanyak 42 unit dengan 84 tempat tidur. Sementara Tower Dua terdapat 39 unit dengan 78 tempat tidur. Bagi pasien yang masuk selter, kebanyakan tidak bergejala atau bergejala ringan.
“Bagi pasien Covid-19 tanpa gejala, waktu isolasi selama sepuluh hari. Sementara bagi yang ada gejala ada penambahan tiga hari di akhir isolasi,” katanya.
Selter Gemawang yang pada Gelombang Dua Covid-19 tahun lalu sempat dipakai, kini masih dalam masa persiapan. Masih ada kendala pada kualitas air yang kurang baik.
Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Jogja, Heroe Poerwadi memprediksi puncak Gelombang Tiga Covid-19 ini berlangsung pada akhir Februari atau awal Maret 2022.
“Karena kalau melihat kecenderungan dari berbagai kota maupun provinsi itu, mereka mendahului Jogja terpapar varian Omicron dan yang 2-3 pekan sudah mendahului terpapar Omicron ini sudah mulai turun. Semoga kami dalam 1-2 pekan ke depan juga mulai turun,” kata Heroe yang juga Wakil Wali Kota Jogja.
BACA JUGA: Pengendara di Jalan Malioboro Ributkan Skuter yang Lawan Arah
Meski ada pola itu, bukan berarti penurunan berlangsung secara otomatis. Seluruh elemen masyarakat Jogja perlu semakin memperketat protokol kesehatan.
“Jadi jangan melihat kemudian turunnya itu dengan sendirinya, turunnya itu karena semakin sadar dengan proses penerapan prokes,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tarik Uang Taruhan dari 10 Orang, Pemain Judi Online asal Bantul Ditangkap Polisi
- Awasi Masa Tenang, Bawaslu Siagakan Semua Petugas Pengawas
- Selamatkan Petani karena Harga Cabai Anjlok, Pemkab Kulonprogo Gelar Bazar dengan Harga Tinggi
- Kantor Imigrasi Yogyakarta Catat 26.632 Turis Asing Masuk Yogyakarta via YIA pada Agustus-Oktober 2024
- Bawaslu dan KPU Kulonprogo Bersiap Masuki Masa Tenang dan Pemilihan
Advertisement
Advertisement