Advertisement

Hulu Perbaikan Kualitas Pelayanan KB, Perwakilan BKKBN DIY Selenggarakan Pelatihan Pelayanan Kontrasepsi

Media Digital
Rabu, 16 November 2022 - 11:47 WIB
Jumali
Hulu Perbaikan Kualitas Pelayanan KB, Perwakilan BKKBN DIY Selenggarakan Pelatihan Pelayanan Kontrasepsi Pelatihan Pelayanan Kontrasepsi Bagi Dokter dan Bidan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan - Ist

Advertisement

Selasa (15/11), sejumlah peserta yang terbagi dalam kelompok-kelompok mengalangi meja berisikan peralatan medis yang akan digunakan untuk simulasi. Berlokasi di Ruang Utama Gedung Diklat RSUP Dr. Sardjito, kini tengah diselenggarakan Pelatihan Pelayanan Kontrasepsi Bagi Dokter dan Bidan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan dengan peserta sejumlah 25 orang bidan se-Daerah Istimewa Yogyakarta. Pelatihan ini berlangsung sejak tanggal 07 November 2022 hingga 20 November 2022 nanti dengan diselenggarakan secara blended learning—kombinasi pembelajaran dalam jaringan (online) dan luar jaringan (offline).

Pelatihan dibuka oleh Kepala Perwakilan BKKBN Daerah Istimewa Yogyakarta

Advertisement

Pelatihan telah dibuka pada Hari Senin (07/11) secara daring oleh Kepala Perwakilan BKKBN Daerah Istimewa Yogyakarta, Shodiqin, SH., MM. Beliau mengatakan bahwa pelatihan ini bertujuan agar bidan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki cukup kapasitas dan keterampilan dalam melakukan konseling serta dalam memberikan Pelayanan KB. Hal ini sebagai wujud penajaman intervensi sebagai strategi percepatan penurunan stunting. Dalam sesi pembukaan pelatihan, beliau juga menyatakan harapannya terhadap peserta pelatihan, “Harapan kami melalui kegiatan ini Bidan yang kompeten dalam memberikan pelayanan KB akan terus bertambah sehingga masyarakat akan mendapatkan Pelayanan KB yang berkualitas serta terstandar sesuai kebutuhannya”.

Hari ke-9, materi tentang Simulasi Pemasangan Alat Kontrasepsi Implan

Pelatihan memasuki hari ke-9, di mana materi saat ini adalah Simulasi pemasangan alat kontrasepsi implan. Peserta antusias dalam mengikuti sesi simulasi yang akan menjadi bekal dalam praktik pelayanan. Peserta dibagi dalam tiga kelompok belajar. Fasilitator di masing-masing kelompok menjelaskan dan memperagakan tata cara pemasangan maupun pelepasan alat kontrasepsi metode implan. Fasilitator menyampaikan secara detail dan peserta memperhatikan dengan seksama. Usai melihat simulasi, kemudian masing-masing peserta diberikan kesempatan untuk praktik simulasi hingga mampu melakukannya secara baik dan benar.

Di hari pelatihan sebelumnya, peserta telah memperoleh konsep-konsep materi melalui mempelajari mandiri modul dan bahan tayang yang diberikan serta pendalaman melalui tatap maya dan penugasan. Materi-materi tersebut meliputi Konseling Keluarga Berencana, Kontrasepsi pada Kondisi Khusus, Pelayanan Kontrasepsi (dengan metode kondom, AKDR, dan Implan), Rujukan Pelayanan KB, Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI), dan Pencatatan dan Pelaporan Pelayanan KB. Konsep materi tersebut beserta praktik simulasi diimplementasikan pada saat praktik pelayanan.

Pelatihan dilengkapi dengan Praktik Pelayanan hingga penutupan

Usai peserta menguasai pemasangan maupun pelepasan alat kontrasepsi secara simulasi, peserta akan melakukan praktik pelayanan agar mampu memberikan pelayanan dengan baik nantinya. Pelayanan ini akan berlangsung selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 16 s.d. 18 November 2022. Pelatihan akan diakhiri dengan post test dan penutupan pada Minggu (20/11) nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Menteri Imigrasi & Pemasyarakatan Sebut Rehabilitasi Narkoba untuk Kurangi Kelebihan Kapasitas Lapas

News
| Rabu, 30 Oktober 2024, 07:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Makanan Ramah Vegan

Wisata
| Minggu, 27 Oktober 2024, 08:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement