Polisi Tetapkan 1 Tersangka Kasus Sajam
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN — Polisi menetapkan satu orang tersangka dari 11 orang yang ditangkap karena kedapatan membawa senjata tajam (sajam) pada Minggu (20/11/2022) dini hari lalu.
BACA JUGA : Polisi Tangkap 11 Pemuda Bawa Sajam
Advertisement
Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto, menjelaskan satu orang yang titetapkan tersangka yakni DYP, 19, warga Kapanewon Seyegan.
“Ditetapkan menjadi tersangka dan sekarang sudah ditahan,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (22/11/2022).
Adapun peran DYP dalam kasus ini adalah sebagai pembawa salah satu senjata tajam, yakni gir yang diikat dengan sabuk karate. Dalam kasus ini, selain gir, polisi juga menemukan linggis dan gembok yang diikat dengan tali.
Untuk itu, polisi masih mendalami kasus ini dan masih memungkinkan adanya penambahan tersangka. Hanya saja mereka yang ditangkap kebanyakan masih tergolong usia anak sehingga perlu berkoordinasi dengan saksi ahli.
“Untuk yang lain masih dilakukan pendalaman dengan para saksi ahli. Yang anak di bawah umur ada yang bawa gembok yang diikat dengan tali, ada yang membawa linggis, ini sedang dilakukan pendalaman dengan saksi-saksi ahli, apakah itu bisa masuk ke dalam UU Darurat atau tidak,” katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 11 orang ditangkap Polda DIY di wilayah Kalurahan Condongcatur, kapanewon Depok, Minggu (20/11/2022) sekira pukul 00.30 WIB. dari 11 orang tersebut, 10 diantaranya masih berusia remaja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Menteri Lingkungan Hidup Minta Semua Pemda Tuntaskan Roadmap Penanganan Sampah
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Keluarga Matahari 1912 Dukung Pasangan Agung-Ambar di Pilkada Kulonprogo
- Kejati DIY Ungkap Belum Ada Persiapan Khusus untuk Pemindahan Terpidana Mati Mary Jane
- Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Jogja Berpatroli Cegah Praktik Politik Uang
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Sabtu 23 November 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo
- Jadwal SIM Keliling Sleman Sabtu 23 November 2024
Advertisement
Advertisement