Advertisement
Polisi Hentikan Kasus Dugaan Intimidasi Wali Murid SMAN 1 Wates

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN– Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menghentikan penyelidikan kasus dugaan intimidasi kepada salah satu wali murid di SMAN 1 Wates, oleh oknum Satpol PP dan pihak sekolah. Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Yulianto.
Menurutnya SP3 telah keluar pada 28 November 2022 lalu. Polisi menilai berdasarkan hasil gelar perkara tidak ditemukan peristiwa pidana.
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
"Info dari Ditreskrimum, laporan tersebut sudah dilakukan penghentian penyelidikan. Surat pemberitahuan juga sudah disampaikan kepada pelapor," kata Yuli, Senin (5/12/2022).
Ombudsman Republik Indonesia (ORI) DIY telah menemui beberapa pihak yang diduga terlibat. Kepala ORI DIY, Budhi Masthuri mengatakan saat ini tengah disusun Laporan Akhir Hasil Pemeriksaan (LAHP).
BACA JUGA: Rumah Dirampok, Raheem Sterling Pilih Absen Bela Inggris Lawan Senegal
Budhi menyebut hasil LAHP baru bisa disampaikan ke publik jika penyusunan telah rampung. "Untuk kasus dugaan penyalahgunaan wewenang dan penyimpangan prosedur saat ini sedang dalam proses penyusunan LAHP di ORI DIY," ucapnya.
Dugaan kasus pidana, kata Budhi, penanganannya di Polda DIY. Meski demikian dari pihak ORI DIY tetap melakukan pemantauan atas dugaan penyalahgunaan wewenang dan penyimpangan prosedur oleh Satpol PP DIY.
Lebih lanjut dia menyampaikan, pemerintah kabupaten (Pemkab) Kulonprogo melalui Sekretaris Daerah (Sekda) terus menjajaki untuk mempersuasi para pihak. Menyelesaikan masalah ini dengan duduk bersama dalam meja mediasi.
"Sejauh ini belum dapat update apakah sudah dimediasi atau belum," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Advertisement
Berita Lainnya
- Punya Gedung Baru, BPR Bank Sukoharjo Diminta Bupati Jalankan Good Governance
- Bazar Durian di Waduk Gondang Karanganyar Dibuka, Termahal Cuma Rp60.000/Buah
- Wah! 20 Bidang Lahan di Jeron Boyolali Kena Proyek Jalur Ganda KA Solo-Semarang
- Tekan Anak Kecanduan Gadget, Badko LPQ Genengsari Sukoharjo Gelar Festival TPQ
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

Duh, Konsumsi Pemerintah Jadi Ganjalan Pertumbuhan Ekonomi di 2022
Advertisement

Kunjungan Malioboro Meningkat, Oleh-oleh Bakpia Kukus Kebanjiran Pembeli
Advertisement
Berita Populer
- Dua Varietas Baru Durian Diperkenalkan di Embung Tonogoro
- Dinkes Bantul Buka Layanan Vaksinasi Booster Kedua, Ini Prosedurnya
- Pesan DKP Gunungkidul, Kalau Bosan Pelihara Ikan Predator Jangan Dibuang!
- Mantan Wali Kota Haryadi Menangis saat Sidang, Pengacara: Tak Ada Niat Memperkaya Diri
- Delegasi ATF Kunjungi Sumbu Filosofi, Ajang Bidik Wisatawan Asia Tenggara
Advertisement
Advertisement