Advertisement

Berusia 70 Tahun, Ini Tips Kesehatan Politikus Senior Asal Jogja Gandung Pardiman

David Kurniawan
Sabtu, 25 Februari 2023 - 20:37 WIB
Sunartono
Berusia 70 Tahun, Ini Tips Kesehatan Politikus Senior Asal Jogja Gandung Pardiman Anggota DPR RI Gandung Pardiman saat memperingati ulang tahun ke-70 di rumahnya di Kalurahan Ponjong, Ponjong. Sabtu (25/2/2023). - Harian Jogja/David Kurniawan.

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL– Politisi senior sekaligus Ketua DPD Golkar DIY, Gandung Pardiman memperingati ulang tahun ke-70 pada Sabtu (25/2/2023). Meski tak lagi muda ia masih terlihat sehat dan semangat dalam menjaring aspirasi masyarakat sebagai anggota DPR RI.

“Ini adalah hidayah dan berkah dari Allah SWT yang selalu memberikan kesehatan dan keselamatan,” kata Gandung di sela-sela peringatan di Gandung Pardiman Center di Kalurahan Ponjong, Ponjong, Sabtu siang.

Advertisement

Ia mengakui raga sudah menua sehingga aspek kesehatan harus selalu dijaga. Selain rutin melakukan kontrol kesehatan ke rumah sakit, Gandung juga rutin berolahraga di rumah.

BACA JUGA : Jangan Cemas, Tempat Nyaman Pelayanan Kesehatan

“Tentunya juga menjaga pola makan. Olahraga tidak perlu berat-berat karena bisa memanfaatkan apa saja yang ada di rumah,” katanya.

Dia berseloroh usia 70 tahun merupakan usia yang rentan sehingga sisa hidup yang dimiliki harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. “70 tahun merupakan usia yang dag dig dug. Kalau tidak melayat, ya dilayati. Makanya dengan sisa hidup harus dimanfaatkan untuk mendapatkan keberkahan,” kata Gadung.

Menurut dia, kesuksesan hidup tidak hanya di dunia semata. Pasalnya, untuk urusan akhirat harus dipikirkan sehingga bisa selaras di antara keduanya.

Oleh karenanya, dalam waktu dekat ini Gandung akan membuat gerakan ayo mengaji di masyarakat. Tujuan dari gerakan ini agar bisa selamat dunia dan akhirat.

“Ada pihak-pihak yang menyudutkan orang mengaji, mengaji tidak bermanfaat ini harus dilawan dengan gerakan ayo mengaji,” katanya.

Di kesempatan ini, Gandung juga memberikan berbagai hadian kepada warga yang berpartisipasi dalam kegiatan jalan dan senam sehat mulai dari peralatan rumah tangga, motor hingga sapi. Selain itu, juga memberikan empat tiket perjalanan umrah kepada peserta yang beruntung.

BACA JUGA : Tingkatkan Daya Imun, Para Lansia Lakukan Relaksasi

Ketua DPD Golkar Gunungkidul, Heri Nugroho mengucapkan selamat kepada seniornya yang telah memasuki usia ke-70. Dia pun mendoakan agar selalu menjadi orang yang amanah dikarnekaan karya-karyanya masih sangat dibutuhkan.

“Tidak hanya momong anak dan cucu, tapi juga masyarakat Gunungkidul karena perannya sangat dibutuhkan untuk pembangunan yang masih berjalan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Catatkan Kenaikan Transaksi SPKLU, PLN Suguhkan Kenyamanan Bagi Pemudik EV Pada Arus Mudik Lebaran 2024

News
| Rabu, 24 April 2024, 10:27 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement