Advertisement

Pemberantasan Narkoba, Ratusan ASN Ikuti Sosialisasi P4GN

Catur Dwi Janati
Senin, 05 Juni 2023 - 22:07 WIB
Maya Herawati
Pemberantasan Narkoba, Ratusan ASN Ikuti Sosialisasi P4GN Acara Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) kepada ratusan ASN di Sleman, Senin (5/6/2023). Istimewa - Dokumen Setda Sleman

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan pemerintahan, Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sleman bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sleman menyelenggarakan Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) kepada ratusan aparatur sipil negara (ASN).

Kepala BKPP Sleman, R.Budi Pramono menerangkan ada 160 peserta dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) yang dihadirkan dalam sosialisasi ini. Dari kegiatan ini peserta ditargetkan Budi dapat mengenal dan memahami program P4GN.

Advertisement

Diproyeksikan sebagai agen, diharapkan para peserta juga dapat menerapkan sosialisasi ini ke lingkungannya masing-masing. Banyak peserta dari kalangan guru yang dilibatkan dalam sosialisasi agar dapat menukarkan P4GN di lingkungan sekolah.

BACA JUGA: Sidang Pra Pradilan Robinson Saalino Dimulai, Kejati DIY Mendaftarkan Perkara Tanah Kas Desa

"Total terdapat 160 peserta. Dari jumlah tersebut rata-rata merupakan guru. Kami harapkan, dengan didahului pemberian pengetahuan kepada guru, nantinya ilmu tersebut dapat lebih mudah disampaikan kepada siswa-siswa di sekolah," katanya di Ruang Bima BKPP Sleman, Senin (5/6/2023).

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo yang membuka kegiatan tersebut menyampaikan dukungannya terhadap sosialisasi P4GN. Kustini menilai sosialisasi semacam ini harus dilakukan sedini mungkin.

Kustini menyatakan Pemkab Sleman berkomitmen mendukungan seluruh upaya dalam rangka pencegahan penyalahgunaan narkotika di Sleman. Bupati juga mengajak seluruh masyarakat Sleman untuk memberikan dukungan baik berupa perhatian, hingga tindakan tegas dalam memberantas penyalahgunaan narkotika di Sleman.

"Saat ini bahkan sudah menyasar anak-anak sekolah. Mereka diiming-imingi permen yang bisa membuat mereka tertarik dan kecanduan. Ini harus menjadi perhatian bersama. Jangan sampai generasi penerus justru rusak karena kelalaian dan ketidahuan kita dalam pencegahannya," katanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Investasi Asing di IKN Terus Digenjot, Mulai Finlandia, AS Hingga Korsel

News
| Minggu, 24 September 2023, 07:47 WIB

Advertisement

alt

Destinasi Unik, Kuil Buddha Ini Dibangun dengan Jutaan Botol Bir

Wisata
| Sabtu, 23 September 2023, 20:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement