Advertisement

Upacara Ganti Bregada Pakualaman Jadi Magnet Wisatawan

Media Digital
Minggu, 13 Agustus 2023 - 08:27 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Upacara Ganti Bregada Pakualaman Jadi Magnet Wisatawan Suasana upacara Ganti Dwaja Bregada Jaga Kadipaten Puro Pakualaman yang diselenggarakan Dinas Pariwisata (Dinpar) DIY pada Sabtu (12/8/2023). - Harian Jogja/Triyo Handoko

Advertisement

JOGJA—Upacara Ganti Dwaja Bregada Jaga Kadipaten Puro Pakualaman yang diselenggarakan Dinas Pariwisata (Dinpar) DIY berlangsung pada Sabtu (12/8/2023). Kegiatan tersebut sukses menyedot perhatian ratusan wisatawan yang ingin menyaksikan 100 prajurit bregada Kadipaten Pakualam.

Pergantian prajurit bregada di Pura Pakualaman tersebut rutin dilakukan setiap 35 hari sekali atau selapanan yang jatuh pada Sabtu Kliwon. Pergantian prajurit bregada tersebut diikuti dengan pawai mengitari benteng Pura Pakualaman.

Advertisement

Tak hanya disuguhkan dengan pergantian prajurit bregada, kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni. Plh Kepala Dinpar DIY Kurniawan menjelaskan upacara Ganti Dwaja Bregada Jaga Kadipaten Puro Pakualaman diselenggarakan bersama Kadipaten Puro Pakualaman untuk melestarikan budaya dan meningkatkan atraksi seni di Jogja.

Kurniawan menjelaskan upacara tersebut tetap mengikuti aturan yang berlaku di Kadipaten Pakualam. “Tata cara ini sesuai aturan yang terus dipertahankan secara turun-temurun, itu juga salah satu daya tariknya karena bagian dari budaya yang harus dirawat terus juga,” jelasnya, Sabtu sore.

Baca juga: Viral Mahasiswa Diare Massal Gegara Makan Nasi Tak Layak saat Orientasi Kampus, Ini Klarifikasi UII

Upacara Ganti Dwaja Bregada Jaga Kadipaten Puro Pakualaman yang diadakan secara rutin, lanjut Wawan, memiliki potensi wisata. “Jelas sebagai kekayaan budaya, kami ingin kekayaan budaya ini juga dapat mendorong potensi wisata,” paparnya.

Dinpar dalam menggelar kegiatan rutin itu juga turut menggandeng kampung wisata agar turut dapat mempromosikannya. “Kami ajak Kampung Wisata Gunung Ketur yang memang dekat dengan lokasi juga, ada pelaku UMKM juga untuk kami fasilitasi menjual produknya ke wisatawan,” terangnya.

Kurniawan berharap dengan diselenggarakannya Upacara Ganti Dwaja Bregada Jaga Kadipaten Puro Pakualaman ini banyak pelaku wisata Jogja turut mendapat dampak positifnya. “Selain untuk menjaga daya tarik wisata, kami harap para pelaku wisata khususnya kampung wisata juga dapat lebih berpartisipasi agar makin banyak opsi bagi wisatawan yang berkunjung ke Jogja,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kecelakaan di Jalur Wisata Bromo Tewaskan 4 Orang, Diduga Rem Blong

News
| Selasa, 14 Mei 2024, 01:47 WIB

Advertisement

alt

Tidak Hanya Menginap, Ini 5 Hal Yang Bisa Kamu Lakukan di Garrya Bianti Yogyakarta

Wisata
| Senin, 13 Mei 2024, 15:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement