Resmi! Gaji PNS dan TNI/Polri Naik 8 Persen, Pensiunan Naik 12 Persen

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Presiden Joko Widodo menyatakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di daerah serta TNI/Polri dinaikkan 8 persen untuk tahun anggaran 2024 mendatang. Kepastian itu disampaikan Jokowi dalam Pidato Pengantar RAPBN 2024 dan Nota Keuangan di Gedung DPR/MPR Rabu (16/8/2023)
Selain PNS dan TNI/Polri, kenaikan gaji juga akan diberikan kepada pensiunan dengan angka lebih banyak yaitu 12 persen. Alasan dinaikkannya gaji tersebut untuk perbaikan kesejahteraan, sedangkan tunjangan dan renumerasi diberikan berdasarkan produktivitas kerja. Selain itu diharapkan dapat meningkatkan kinerja serta mengakselerasi transformasi ekonomi dan pembangunan nasional.
Advertisement
BACA JUGA : Gaji ke-13 PNS Cair Hari Ini, Cek Rinciannya
"RAPBN 2024 mengusulkan perbaikan penghasilan berupa kenaikan gaji untuk ASN Pusat dan Daerah/ TNI/Polri sebesar 8 persen dan kenaikan untuk pensiunan sebesar 12 persen," kata Jokowi.
Nominal gaji pokok PNS diatur di Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 15 tahun 2019 dengan golongan terendah sebesar Rp1,56 juta dan tertinggi Rp5,90juta.
Berikut daftar gaji pokok PNS golongan I-IV berdasarkan PP 15/2019:
Golongan I:
1a: Rp 1.560.800 - Rp 2.335.800
1b: Rp 1.704.500 - Rp 2.472.900
1c: Rp 1.776.600 - Rp 2.577.500
1d: Rp 1.851.800 - Rp 2.686.500
BACA JUGA : Ingat! Gaji Ke-13 ASN yang Cair 5 Juni 2023 Tak 100 Persen
Golongan II:
2a: Rp 2.022.200 - Rp 3.373.600
2b: Rp 2.208.400 - Rp 3.516.300
2c: Rp 2.301.800 - Rp 3.665.000
2d: Rp 2.399.200 - Rp 3.820.000
Golongan III:
3a: Rp 2.579.400 - Rp 4.236.400
3b: Rp 2.688.500 - Rp 4.415.600
3c: Rp 2.802.300 - Rp 4.602.400
3d: Rp 2.920.800 - Rp 4.797.000
Golongan IV:
4a: Rp 3.044.300 - Rp 5.000.000
4b: Rp 3.173.100 - Rp 5.211.500
4c: Rp 3.307.300 - Rp 5.431.900
4d: Rp 3.447.200 - Rp 5.661.700
4e: Rp 3.593.100 - Rp 5.901.200
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Boyolali Mendung Tebal tapi Tak Hujan, Simak Prakiraan Cuaca Kamis 5 Oktober
- Prakiraan Cuaca Klaten Kamis 5 Oktober, Awan Tebal Menggantung di Langit
- Wonogiri Berawan Tebal, Berikut Info Prakiraan Cuaca Lengkap Kamis 5 Oktober
- Mentan Syahrul Yasin Limpo Dikabarkan Tersangka, Surya Paloh bakal Jumpa Pers
Berita Pilihan
Advertisement

Menparekraf Pastikan Indonesia Siap Gelar Seri MotoGP 2023 di Mandalika
Advertisement

Garrya Bianti, Resort Eksklusif Baru di Jogja yang Cocok untuk Healing Anda
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Lengkap Bus Damri, Rabu 4 Oktober 2023
- Daftar Jalur Trans Jogja Melewati Kampus hingga Rumah Sakit
- Top 7 News Harianjogja.com Rabu 4 Oktober 2023
- Produk Oleh-Oleh Diuji Laboratorium untuk Jamin Pangan Pariwisata Sehat
- Pagi Ini Jalanan Kota Padat Merayap, Anak Sekolah Ikut Karnaval Budaya Rayakan HUT Jogja
Advertisement
Advertisement