Advertisement
Duh, Ada 11 Penyelenggara Pemilu Gunungkidul Jatuh Sakit dan Dilarikan ke RS

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul mencatat total ada 11 penyelenggara Pemilu di Bumi Handayani yang dilarikan ke rumah sakit sejak hari pemungutan suara pada Rabu (14/2/2024).
Kepala Bidang Kesehatan Dinkes Gunungkidul, Dyah Mayun Hartanti mengatakan pihaknya mendapat laporan adanya sembilan penyelenggara Pemilu yang dilarikan ke rumah sakit pada Rabu (14/2/2024). “Dari aplikasi laporan data kesakitan, terlaporkan ada sembilan pasien, dari beberapa TPS. Semua rawat jalan. Tidak ada yang rawat inap. Rata-rata keluhan pusing, vertigo, mual,” kata Mayun, Jumat (16/2/2024).
Advertisement
Mayun menambahkan jumlah tersebut bertambah pada Kamis (15/2/2024). Pada hari tersebut, ada orang orang dilarikan ke RSUD Wonosari dengan kasus kram perut dan gula darah tinggi. Keduanya terpaksa menjalani rawat inap.
BACA JUGA: Petugas Linmas TPS di Pakem Meninggal Dunia, Begini Kronologinya
Sementara itu, Ketua KPU Gunungkidul, Asih Nuryanti mengatakan pihaknya tidak menerima laporan penyelenggara Pemilu jatuh sakit pada Jumat (16/2/2024). “Tadi saya rapat dengan PPK dan tidak ada laporan lagi kalau KPPS masuk rumah sakit,” kata Asih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Menteri Perhubungan Pastikan Persiapan Menghadapi Arus Balik Telah Maksimal
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Harga Kebutuhan Pokok di Kota Jogja Stabil dan Tidak Naik Selama Lebaran
- RSUD Panembahan Senopati Bantul Luncurkan Layanan KRIS dan Instalasi Maternal Perinatal Tambahan
- Ikuti Google Maps, Kendaraan Hendak Masuk Pintu Tol Tamanmartani Malah Nyasar ke Kandang Ayam
- H+4 Lebaran, Ribuan Kendaraan Memadati Area Pintu Tol Jogja-Solo Ruas Tamanmartani Sleman
- Lalu Lintas Padat Merayap, Kendaraan Dialihkan ke Jalan Kampung untuk Menuju Pintu Tol Jogja-Solo di Tamanmartani
Advertisement
Advertisement