Advertisement

JJLS Bakal Ramai Setelah Tersambung Semua, Masyarakat Harus Siap Tangkap Peluang Usaha

Stefani Yulindriani Ria S. R
Kamis, 22 Februari 2024 - 11:27 WIB
Ujang Hasanudin
JJLS Bakal Ramai Setelah Tersambung Semua, Masyarakat Harus Siap Tangkap Peluang Usaha JJLS Kelok 18 / Foto ilustrasi Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL—Dinas Pariwisata (Dispar) Bantul menyebut  Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) akan ramai ketika jalur tersebut tersambung semuanya. Karena itu amsyarakat harus bersiap menangkap peluang usaha di sekitar JJLS. 

Subkoordinator Kelompok Substansi Promosi Kepariwisataan Dispar Kabupaten Bantul, Markus Purnomo mendorong masyakat sekitar mampu menangkap peluang tersebut untuk mempromosikan potensi kuliner lokal masyakat.

Advertisement

"Kami memprediksi ketika semua tersambung akan semakin banyak orang yang melewati [JJLS]," katanya Rabu (21/2/2024).

Dia menilai peningkatan wisatawan tersebut merupakan peluang untuk mempromosikan potensi kuliner lokal masyakat disana. Dia menilai potensi lokal masyarakat disana antara lain hasil perikanan tangkap, serta pertanian ketela dapat didorong untuk dikembangkan.

Dia menilai saat ini di Pantai Depok, kuliner olahan ikan tangkap telah banyak digemari wisatawan. Markus menilai apabila pengusaha kuliner disana dapat mengembangkan penyajian kuliner tersebut, maka dapat menarik lebih banyak wisatawan.

"Menurut saya kuliner masih sangat bisa dikembangkan. Tetapi mau tidak mau pelaku harus belajar tidak hanya seperti sekarang, misal menu, cara menyajikan, tempat, perlu ditingkatkan," ujarnya.

BACA JUGA: Harga Tanah Sepanjang JJLS Wilayah Bantul Mulai Naik, Segini Besarannya

Selain itu menurut Markus, masyakat perlu menonjolkan keunikan dari kuliner lokal yang ada.

"[Pelaku kuliner] harus mencari yang unik, artinya misal di sekitar Sanden menghasilkan ketela, itu harus bisa diolah jadi aneka jenis yang relatif awet," katanya.

Dia mendorong agar pelaku kuliner dapat mengkreasikan produk olahannya untuk menarik minat wisatawan. Selama ini menurut dia, hasil ketela di daerah tersebut masih dijual secara langsung, padahal dapat diolah menjadi produk turunan lain.

Semenatara kuliner di Pantai Depok menurutnya telah menarik minat wisatawan. Menurutnya penjualan ikan segar yang dapat dikonsumsi disana merupakan sisi unik yang dapat dijual pada wisatawan.

Dia menyampaikan dengan adanya JJLS, Dispar Bantul terus akan menggencarkan promosi potensi lokal di area tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Tetangga Sebut Polisi yang Ditemukan Tewas dengan Luka Tembak Adalah Orang baik dan Suka Bergaul

News
| Sabtu, 27 April 2024, 14:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement