Harga Beras Turun Perlahan, Harga Gula Pasir dan Telur Justru Meroket Jelang Ramadan
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Beberapa hari menjelang Ramadan, harga sejumlah bahan pokok di Sleman masih terus melejit. Saat harga beras perlahan mulai menurun, kini giliran harga gula pasir dan telur yang justru naik di pasaran.
Kenaikan harga dua komoditas tersebut di sampaikan langsung oleh Kepala Bidang Usaha Perdagangan Disperindag Sleman, Kurnia Astuti. "Sementara yang masih tinggi gula pasir, telur tetapi kalau untuk beras ini sepertinya mulai ada kecenderungan menurun," kata Nia, Kamis (7/3/2024).
Advertisement
Kenaikan harga gula pasir, kata Nia, sudah menjadi siklus tahunan. Apalagi saat stok gula dari pabrik mulai menipis. Pasalnya periode produksi gula ada di rentang waktu April-September. "Seperti tahun-tahun ke kemarin biasanya awal tahun sampai nanti mendekati puasa, Lebaran gula naik," ujar dia.
Selain pasokannya yang tak melimpah, kenaikan permintaan di pasaran saat bulan ramadan membuat harga gula pasir kian tinggi. Konsumsi rumahan untuk membuat kue hingga berbagai minuman, sulit dilepaskan dari konsumsi gula pasir.
"Di satu sisi karena demand-nya naik, orang kan butuh gula untuk kue. Nanti juga untuk persiapan lebaran, untuk jual minuman, kebutuhan gula kan lebih meningkat ketika Ramadan," jelasnya.
BACA JUGA: Harga Pangan Aman, Ramadan dengan Nyaman
Sementara untuk tingginya harga telur ayam masih dipengaruhi dampak kenaikan beras. Beras yang sempat mahal membuat beberapa warga beralih ke jagung. Padahal jagung juga digunakan sebagai pakan ayam petelur. Alhasil harga jagung yang melonjak berdampak pada harga pakan dan harga telur ayam.
"Sehingga demand untuk jagung juga kemarin banyak juga butuhkan manusia maupun peternak. Harga pakan kemarin naik, dampaknya banyak peternak itu mengurangi jumlah ayamnya untuk meminimalisir biaya produksi yang makin tinggi," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Jumat 22 November 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Jumat 22 November 2024
- Heroe-Pena Optimistis Kantongi 40 Persen Kemenangan
- Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Jumat 22 November 2024: Berangkat dari Palur Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
- Program WASH Permudah Akses Air Warga Giricahyo
Advertisement
Advertisement