Advertisement

Viral Pesepakbola Radja Nainggolan Naik Becak Keliling Kota Jogja

Sunartono
Senin, 06 Mei 2024 - 17:07 WIB
Sunartono
Viral Pesepakbola Radja Nainggolan Naik Becak Keliling Kota Jogja Video mantan pemain AS Roma dan Intermilan yang saat ini memperkuat Bhayangkara FC, Radja Nainggolan naik becak berkeliling Kota Jogja viral di medsos. - Instagram.

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Video mantan pemain AS Roma dan Intermilan yang saat ini memperkuat Bhayangkara FC, Radja Nainggolan naik becak berkeliling Kota Jogja viral di medsos.

Video tersebut diunggah oleh akun instagram @rianleleng dan ditag di akun @radja_nainggolanI4. Di video tampak Radja sedang berada di trotoar salah satu sudut Kota Jogja kemudian menghampiri becak motor.

Advertisement

BACA JUGA : Radja Nainggolan Datang ke Indonesia Awal Desember, Bhayangkara Siap Perkenalkan ke Publik

Saat itu ia mengenakan kaos dan celana pendea warna gerap serta kaos kaki berwarna putih dengan sepati gelap. Radja tampak berkomunikasi dengan Bahasa Inggris kemudian naik ke atas becak bersama-sama, di mana satu becak ditumpangi dua orang.

Ia sempat bertanya nama transportasi yang ditumpanginya kemudian di jawab bahwa kendaraan tersebut bernama becak. "I'm Really Indonesian," ucapnya.

Selama perjalanan mengelilingi Kota Jogja tersebut, Radja Nainggolan bersama becak motor tampak melewati gapura batas kota jogja, serta kawasan pojok beteng. Belum diketahui secara pasti kapan waktu Radja datang ke Jogja.

BACA JUGA : Prediksi Bhayangkara vs PSS Sleman: Risto Percaya Diri dengan Kemampuan Pemainnya

Video tersebut telah ditonton ribuan akun warganet dan dikomentari lebih dari 300 akun. Pemain Timnas Indonesia naturalisasi Thom Haye dan pemain Timnas U-23 Witan Sulaiman turut memberikan tombol like pada video tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Blokir Konten dan Rekening Tidak Cukup untuk Memberantas Judi Online

News
| Kamis, 15 Mei 2025, 23:37 WIB

Advertisement

alt

Destinasi Kepulauan Seribu Ramai Dikunjungi Wisatawan, Ini Tarif Penyeberangannya

Wisata
| Senin, 12 Mei 2025, 13:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement