Advertisement

Resmi! Striker Klub Jawara Copa Sudamericana Kini Berseragam PSS

Catur Dwi Janati
Kamis, 09 Januari 2025 - 19:47 WIB
Arief Junianto
Resmi! Striker Klub Jawara Copa Sudamericana Kini Berseragam PSS Marcelo Cirino da Silva. - Istimewa/PSS Sleman

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Stok pemain lini depan PSS Sleman dipastikan bertambah menyusul diresmikannya Marcelo Cirino da Silva sebagai bagian dari skuad Super Elja.

Mengantongi tiga trofi dan malang melintang di kompetisi Brasil, Marcelo Cirino da Silva resmi berseragam Super Elja untuk bertarung di putaran kedua BRI Liga 1-2024/2025. 

Advertisement

Setelah resmi bergabung dengan Super Elja, Cirino mengungkapkan rasa gembiranya bisa merapat ke Bumi Sembada. Bagi Cirino ini adalah kesempatan sekaligus tantangan baru yang harus ia ambil dalam karier sepak bola profesionalnya. Senang sekali ada kesempatan dan tantangan baru di karir sepak bola profesional saya," kata dia seusai tanda tangan kontrak bersama PSS di Omah PSS pada Kamis (9/1/2024) siang WIB.

"Semua hal baru saya rasakan, dari klub baru, negara yang baru saya datangi dan tentu saja budaya baru di Sleman, Indonesia. Tentu saja saya sangat gembira bisa membantu PSS di putaran kedua kompetisi ini dengan pengalaman saya di sepak bola," imbuhnya. 

Proses perekrutan pemain berusia 32 tahun tersebut tergolong berjalan cepat. Cirino mengaku tak berpikir dua kali kala menerima tawaran kerja sama dari manajemen PSS.

Tantangan serta pengalaman baru pun siap dihadapi pemain bernomor punggung tujuh di PSS ini pada gelaran BRI Liga 1-2024/25 pada putaran kedua. "Saya menjalani proses negoisasi dengan sangat cepat. Saat ada tawaran itu datang, saya tidak berpikir dua kali untuk menerima penawaran tersebut. Saya sangat senang dengan tantangan itu. Saya sangat senang dan antusias memulai latihan dan menjalani pertandingan secepat mungkin," tegasnya.

Sebagai pemain sepak bola profesional yang telah memiliki jam terbang tinggi, bagi Cirino memiliki target pencapaian adalah hal yang harus bisa Ia jalani dan capai. Pemain yang pernah berkarir di Liga China tersebut menyatakan bahwa target pribadi yang diusungnya tidak lepas dari filosofi sepak bola, yakni melalui kerja sama tim. "Mengenai target pribadi saya di PSS tentu saya tidak lepas dari filosofi sepak bola itu sendiri, yakni bermain kolektif bersama teman satu tim," ujarnya. 

Cirino berharap dengan pengalamannya, dia bisa berkontribusi agar PSS bisa meraih prestasi tahun ini. "Harapannya dengan pengalaman bertahun-tahun menjalani sepak bola profesional, secara pribadi saya siap membantu PSS meraih prestasi yang lebih baik di tahun ini dengan mencetak banyak gol kemenangan bagi PSS," kata dia. 

Trofi Copa Sudamericana

Marcelo Cirino da Silva punya catatan mentereng selama menjadi pesepak bola profesional.

Tak hanya banyak tampil di liga teratas Brasil, Cirino juga telah menjajal panasnya UAE Pro League dan Chinese Super League.

Di liga Brasil, Cirino pernah bermain untuk Clube de Regatas do Flamengo dan Club Athletico Paranaense. Pemain 32 tahun itu bahkan sempat masuk dalam skuat Timnas Brasil U17. 

Dari laman transfermarket.co.id, Cirino telah memainkan 280 laga sepanjang kariernya dan telah mengemas 62 gol serta 28 asisst. Prestasi terbaik yang ia raih saat merumput bersama Club Athletico Paranaense dengan raihan satu trofi Copa Sudamericana di musim 2017/2018, satu trofi Copa Suruga Bank di musim 2018/2019 dan satu trofi Brazilian Cup di 2019. 

Di final Copa Sudamericana, yang mempertemukan Atletico Paranaense dan Atletico Junior, Cirino yang bernomor punggung 10 bermain selama satu babak sebelum diganti di babak kedua.

Di final itu tim Atletico Paranaense menang 4-3 dalam laga adu penalti. Hasil ini mengantarkan Atletico Paranaense termasuk Cirino sebagai juara Copa Sudamericana 2018.(

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kemdiktisaintek Apresiasi Kontribusi Huawei National ICT Competition Menciptakan Talenta Digital Indonesia

News
| Kamis, 09 Januari 2025, 23:47 WIB

Advertisement

alt

Asyiknya Camping di Pantai, Ini 2 Pantai yang Jadi Lokasi Favorit Camping Saat Malam Tahun Baru di Gunungkidul

Wisata
| Kamis, 02 Januari 2025, 15:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement