Advertisement
Pulang Retreat Langsung Sertijab, Bupati Kulonprogo Selaraskan Programnya dengan Asta Cita

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO—Bupati Kulonprogo, Agung Setyawan melakukan serah terima jabatan (sertijab) setelah pulang dari retreat di Akademi Militer, Magelang. Agung menerima jabatannya itu dari Pelaksana Penjabat Bupati, Srie Nurkyatsiwi yang dilakukan di Aula Adikarta, Kantor Pemkab Kulonprogo pada Jumat sore (28/2/2025).
Agung menyebut sepulang dari retreat akan melakukan penyelarasan antara program yang akan dijalankannya dan sudah dijanjikan selama kampanye Pilkada kemarin dengan Asta Cita milik Presiden Prabowo Subianto. “Banyak sekali materinya kemarin saat retreat terutama terkait program Asta Cita ini akan kami padukan di Kulonprogo,” terangnya.
Advertisement
Bupati Kulonprogo ini menyebut penyelarasan itu antara lain fokus mengembangkan sumber daya manusia. “Termasuk juga menguatkan sektor pertanian untuk program ketahanan pangan,” ungkapnya.
Dalam sambutannya saat sertijab itu, Agung mengapresiasi kinerja penjabat bupati yang banyak membantu pembangunan di Kulonprogo. “Kami harap dapat terus dibantu kedepannya, jangan mudah cepat lupa dengan Kulonprogo ini,” katanya.
BACA JUGA: Hari Pertama Kerja, Wakil Bupati Kulonprogo Tinjau Perkantoran Pemkab
Agung juga mengapresiasi bupati-bupati sebelumnya yang sudah banyak memberikan pondasi pembangunan di Kulonprogo. “Bupati terdahulu juga sangat berperan penting memberikan pondasi, ini akan dilanjutkan agar kesejahteraan di Kulonprogo mampu terus diwujudkan,” tandasnya.
Sementara Siwi menjelaskan Kulonprogo punya potensi besar kedepannya yang perlu untuk terus dikembagkan. Ia mencontohkan Jembatan Pandansimo yang akan segera dibuka dan berdampak besar dalam perekonomian.
Siwi menyebut tantangan anggaran dalam pembangunan di Kulonprogo selama ini bisa diatasi dengan inovasi yang dilakukan. “Kedepan kami harap pembangunan yang ada makin masif,” tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jumlah Pekerja Migran Ilegal dari Indonesia di Kamboja Mencapai 80 Ribu Orang
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Siap Merdeka Sampah, Wali Kota Jogja Sebut Sampah Diolah Real Time Mulai Lusa
- Dosen UGM Lecehkan 13 Mahasiswi, Menteri PPPA Soroti Relasi Kuasa yang Menyimpang
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Selasa 15 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Selasa 15 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Selasa 15 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
Advertisement