Advertisement

Penganiayaan dan Pengeroyokan di Seturan Sleman, Tiga Orang Luka

Catur Dwi Janati
Rabu, 05 Maret 2025 - 18:17 WIB
Maya Herawati
Penganiayaan dan Pengeroyokan di Seturan Sleman, Tiga Orang Luka Kekerasan - Ilustrasi - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Dugaan insiden pengeroyokan terjadi di Seturan, Caturtunggal, Depok, Sleman uang menyebabkan tiga orang terluka.  

Kapolsek Depok Barat, AKP Andika Arya Pratama menjelaskan kejadian penganiayaan dan pengeroyokan ini terjadi pada Rabu (5/3/2025) di Caturtunggal tepatnya di halaman depan BRI Seturan Jl. Seturan Raya, Caturtunggal Depok, Sleman. Keributan yang terjadi sekitar pukul 02.30 WIB tersebut mengakibatkan sejumlah korban mengalami luka-luka.

Advertisement

Menurut keterangan korban yang dihimpun kepolisian, korban yang selesai bermain biliar pulang bersama-sama rekan-rekannya berjumlah empat orang menaiki mobil sekitar pukul 02.30 WIB. Salah satu korban, MD, 25, memiliki janji untuk bertemu rombongan pelaku di Jl. Seturan Raya.

BACA JUGA: Harga Cabai Rawit di Bantul Turun Lagi Jadi Rp80.000 per Kg, Cek Harga Bahan Pokok Lainnya di Sini

"Korban MD janjian untuk bertemu dengan rombongan pelaku di Seturan bermaksud menanyakan permasalahan yang terjadi dua pekan sebelumnya di Kolombo, di mana pada saat itu korban juga dipukul oleh pelaku yang sama," jelas Andika pada Rabu (5/3/2025).

Akan tetapi ketika sampai di lokasi kejadian, rombongan pelaku yang berjumlah sekitar delapan orang disebut Andika langsung melakukan pengeroyokan kepada rombongan korban.

"Sesampainya di depan BRI Seturan kemudian datang rombongan pelaku kurang lebih sebanyak delapan orang yang langsung melakukan pengeroyokan terhadap rombongan korban hingga mengakibatkan luka-luka," terangnya.

Akibat insiden ini, tiga orang mengalami luka-luka. Korban AJ, 22, mengalami luka di pelipis kanan dan hidung menjalani CT Scan. MD, 25, mengalami luka lecet di bagian lutut. Sementara MA (20) mengalami luka di dagu terkena pukulan, siku kanan lecet dan bagian lutut lecet.

Pasca kejadian ini polisi mendatangi lokasi kejadian namun mendapati rombongan pelaku yang telah kabur. Akan tetapi satu kendaraan yang diduga milik pelaku tertinggal di lokasi kejadian.

"Personel gabungan dari Polsek Depok Barat dan Pos Sabhara Babarsari datang ke lokasi kejadian tetapi rombongan pelaku sudah kabur dan salah satu kendaraan yang diduga milik salah satu pelaku tertinggal di TKP," katanya.

Motor Honda Vario warna hitam yang tertinggal tersebut selanjutnya diamankan ke Mako Polsek Depok Barat. Sementara para korban yang mengalami luka dirujuk ke rumah sakit.  "Setelah kejadian korban diantar ke RS Condongcatur lalu di rujuk ke RS JIH," tegasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

KPK Limpahkan Perkara Hasto Kristiyanto ke JPU

News
| Kamis, 06 Maret 2025, 16:57 WIB

Advertisement

alt

Ramadan, The Phoenix Hotel, Grand Mercure & Ibis Yogyakarta Adisucipto Siapkan Menu Spesial

Wisata
| Jum'at, 28 Februari 2025, 11:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement