Advertisement
Hujan Es Tak Hanya Terjadi di Jogja, Meluas hingga Sleman, Ini Kata BPBD

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Fenomena hujan es tak hanya terjadi di Kota Jogja tetapi juga dilaporkan terjadi di sejumlah wilayah di Kabupaten Sleman. Bongkahan es berbentuk kecil-kecil nampak berjatuhan di berbagai wilayah.
Dari laporan berbagai sumber, hujan es dilaporkan terjadi di sejumlah wilayah di Sleman, beberapa di antaranya Kapanewon Gamping, Kapanewon Ngaglik hingga Kapanewon Depok.
Advertisement
Anggota TRC BPBD Sleman, Bayu Ari Saputro menjelaskan fenomena hujan es sempat terjadi di Jl. Kaliurang KM 4,5 Pogung dan Karanwuni. Bayu mengungkapkan hujan es mulai terjadu sekitar pukul 15.00 WIB.
Sebelum hujan es terjadi, Bayu terlebih dahulu melihat mendung pekat terjadi disertai angin kencang. Bayu juga merasakan suhu di sekitarnya yang tiba-tiba menurun secara drastis.
Tak lama setelah itu hujan biasa terjadi. Setelah hujan biasa terjadi, selang beberapa saat baru lah terjadi hujan es.
"Awalnya mendung pekat, angin banter, terus suhu langsung menurun dari panas langsung dingin, baru hujan biasa lalu disusul hujan es," kata Bayu pada Selasa (11/3/2025).
BACA JUGA: Hujan Es Melanda Jogja, Ini Beberapa Kemungkinan Penyebabnya
Saat hujan es terjadi, Bayu mendengar suara keras dari benturan es yang jatuh. "Iya, suara tengklotak [keras] di seng, di jalan," katanya.
Seingatnya hujan es terjadi saat hujan sedang deras-derasnya. Menurut hitungannya, hujan es ini terjadi sekitar 10 menit.
Soal ukurannya, Bayu mengamati bongkahan es yang jatuh seukuran setengah kelereng. Bayu mengatakan jika banyak warga yang keluar untuk melihat fenomena ini. "Warga juga pada keluar untuk melihat," ujarnya.
Bayu menambahkan bila saat ini belum dilaporkan adanya dampak dari hujan es yang terjadi. Namun beberapa dampak dari hujan angin sudah ada beberapa laporan yang masuk. "Kalau untuk kerusakan hujan es belum ada laporan sampai saat ini," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Komnas HAM Kecam Tindakan Pembubaran Retret Siswa Kristiani di Sukabumi
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Anggaran Terbatas, Perbaikan Gapura di Perbatasan Semin Urung Dilakukan Tahun Ini
- 13 SMP Negeri di Kulonprogo Tidak Mampu Penuhi Daya Tampung Siswa
- Pemkot Jogja Targetkan Semua Sekolah Negeri Jadi Sekolah Unggulan
- Setelah Groundsiil Srandakan Jebol, Tiga Dusun di Bantul Alami Krisis Air Bersih
- UGM Berduka, Satu Mahasiswa KKN Meninggal dalam Insiden Kecelakaan Kapal, Satu Orang Masih dalam Pencarian
Advertisement
Advertisement