Advertisement
Bantul Lunasi Tunggakan Sewa Lahan Stadion Sultan Agung
Stadion Sultan Agung Bantul - Antara - Pemkab Bantul
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Pemerintah Kabupaten Bantul memastikan pelunasan tunggakan sewa lahan Stadion Sultan Agung (SSA) kepada tiga kalurahan setelah dua tahun menunggak akibat revisi aturan sewa tanah kas desa. Total tunggakan mencapai ratusan juta rupiah pada 2024 dan 2025.
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Bantul, Hermawan Setiaji, menjelaskan pihaknya telah menandatangani perjanjian sewa baru dengan tiga kalurahan pemilik lahan, yakni Timbulharjo, Wonokromo, dan Trimulyo. Dalam perjanjian itu ada dua hal yang disepakati, yakni pelunasan biaya sewa yang tertunggak dan perpanjangan durasi sewa dengan tarif baru.
Advertisement
"Masa durasi sewa lahan di SSA akan berlaku sampai 20 tahun ke depan, dimulai November 2025," kata Hermawan, Selasa (9/12/2025).
Dalam perjanjian baru, kata Hermawan, seluruh lahan akan dilakukan penilaian (appraisal) setiap empat tahun dan diberlakukan tarif sewa terbaru mulai 2026. “Untuk tarif baru, Trimulyo yang sebelumnya sekitar Rp400 juta per tahun mulai tahun depan menjadi Rp500 juta. Timbulharjo menjadi Rp200 juta, dan Wonokromo Rp14 juta per tahun,” jelasnya.
BACA JUGA
Plt Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disdikpora Bantul, Titik Sunarti Widyaningsih, menyebut pelunasan tunggakan akan dilakukan sekaligus untuk ketiga kalurahan tersebut.
Rinciannya, lahan milik Kalurahan Timbulharjo seluas 24.550 m² disewa Rp42,7 juta pada 2024 dan Rp43,1 juta pada 2025. Untuk Wonokromo, lahan seluas 5.100 m² disewa Rp7,4 juta pada 2024 dan Rp7,6 juta pada 2025.
"Untuk Kalurahan Trimulyo masih dalam tahap finalisasi karena tarif lama diketahui berada di atas hasil appraisal. Kami menargetkan seluruh proses administrasi tuntas sebelum penerapan tarif baru berlaku penuh," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Dito Ariotedjo Diperiksa KPK, Jelaskan Kunker Jokowi ke Arab Saudi
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Lengkap KA Bandara YIA Jumat 23 Januari 2026
- SIM Keliling Polda DIY Hadir Jumat Ini, Catat Lokasinya
- Jadwal KA Prameks Tugu-Kutoarjo Jumat Ini, Mulai Pukul 06.40 WIB
- Jadwal Pemadaman Listrik di Bantul dan Kulonprogo, Jumat 23 Januari
- Perpanjang SIM A dan C Lebih Praktis, Ini Jadwal Keliling Jogja
Advertisement
Advertisement



