Advertisement

DPRD Baru di Bantul Dikhawatirkan Bingung Bahas APBD Perubahan

Jum'at, 13 Juni 2014 - 05:22 WIB
Nina Atmasari
DPRD Baru di Bantul Dikhawatirkan Bingung Bahas APBD Perubahan

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL–Pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2014 menjadi kewenangan anggota baru 2014-2019 jika dilakukan Agustus nanti.

Tugas baru ini dikhawatirkan mengundang kebingungan legislator baru dalam melakukan pencermatan mengingat komposisi keanggotaan incumbent dan pendatang baru yang cukup imbang.

Advertisement

DPRD Bantul yang akan segera berakhir masa jabatanya berharap pembahasan APBDP 2014 ini dapat dipercepat agar dapat diselesaikan anggota sebelum adanya pergantian jabatan anggota Dewan baru.

“Kalau nanti dilakukan Agustus ya pasti akan membuat anggota Dewan baru kebingungan dengan tugas itu. Kami berharap pembahasannya bisa lebih maju,” kata Ketua Fraksi Karya Bangsa (FKB) Aslam Ridlo kepada Harian Jogja, Rabu (11/6/2014).

Menurut Aslam, pembahasan APBD-P dibebankan kepada anggota Dewan baru kemungkinan dapat berdampak pada molornya realisasi anggaran dan tidak matangnya pencermatan karena bulan tersebut pembekalan dan pelatihan bagi anggota baru terkait ketugasannya belum maksimal.

Hanya kekhawatiran Aslam ini terancam kandas menyusul rapat pimpinan dengan seluruh fraksi telah menyetujui pembahasan APBD-P nanti diserahkan Dewan baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

UU Baru Akhiri Krisis Shutdown Terpanjang di AS

UU Baru Akhiri Krisis Shutdown Terpanjang di AS

News
| Kamis, 13 November 2025, 17:47 WIB

Advertisement

Sakral, Abhiseka Prambanan Rayakan Usia ke-1.169

Sakral, Abhiseka Prambanan Rayakan Usia ke-1.169

Wisata
| Kamis, 13 November 2025, 09:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement