Advertisement
URBANISASI USAI LEBARAN : Ratusan Warga Bantul Pindah ke Kota Besar

Advertisement
Urbanisasi usai lebaran dilakukan ratusan warga Bantul
Harianjogja.com, BANTUL- Ratusan warga Bantul mulai berurbanisasi ke sejumlah kota besar di Indonesia menyusul momen Lebaran tahun ini.
Advertisement
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bantul Fenti Yusdayati mengatakan, sepanjang bulan ini atau bulan Lebaran tercatat sebanyak 310 warga Bantul yang pindah ke luar daerah.
Sebagian besar pindah ke wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). Sejumlah wilayah tersebut dikenal sebagai sentra industri yang merekrut banyak tenaga kerja. "Meski banyak pula yang pindah luar daerah masih dalam DIY namun banyak juga yang pindah ke Jabodetabek," ungkap Fenti Yusdayati, Jumat (25/7/2015).
Pada momen Lebaran, jumlah warga yang bermigrasi karena merantau ke luar daerah kerap meningkat. Kondisi tersebut menurut Fenti membawa dampak positif dan negatif. Di satu sisi membantu ekonomi keluarga bagi yang bekerja, namun cenderung merugikan daerah bila perantau kebanyakan usia produktif yang sejatinya dapat membangun daerah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hasil Pemeriksaan Kecelakaan Pesawat Udara Air India, Kedua Mesin Mati di Udara Setelah Lepas Landas
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Lurah Srimulyo Membantah Tuduhan Korupsi Penyalahgunaan Tanah Kas Desa
- SPMB 2025, Banyak SMP Negeri di Bantul Kekurangan Siswa, Ternyata Sebagian karena ke Pondok Pesantren
- Kasus Pelecehan Anak di Kasihan Dilaporkan ke Polres Bantul, Korban Siswi Berusia 6 Tahun
- Siapkan Surat-Surat! Polres Bantul Gelar Operasi Patuh Progo 14-27 Juli 2025
- Embarkasi Haji DIY di Kulonprogo Ditarget Beroperasi Tahun Depan
Advertisement
Advertisement