Advertisement
PEMILU 2019: Kotak Suara Berbahan Kardus Rawan Diserang Rayap, Ini yang Dilakukan KPU Bantul

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bantul menerima jatah terakhir distribusi logistik untuk persiapan pemilu pada April 2019 mendatang. Seperti diketahui, bilik suara untuk Pemilu 2019 terbagi dalam dua jenis, yakni kotak suara dari bahan alumunium dan dari kertas karton. Bilik suara dari bahan karton berjumlah 4.732 unit dan kotak suara alumunium 7.000 unit.
Ketua KPU Bantul Didik Joko Nugroho mengatakan perawatan kotak suara dari kertas karton dengan kotak suara dari alumunium sangat berbeda. Kotak suara dari karton memerlukan perawatan ekstra sebab gampang rusak dan mudah dimakan rayap.
Advertisement
“Kami sudah bekerja sama dengan Badan Umum Logistik (Bulog) Divre DIY terkait dengan perawatan kotak suara dari kertas karton, karena mereka berpengalaman dalam antisipasi hama-hama atau fumigasi,” ujar dia, Rabu (7/11/2018).
Fumigasi, kata Didik adalah sebuah metode pengendalian hama dengan menggunakan pestisida. Dalam proses ini, sebuah area akan secara menyeluruh dipenuhi oleh gas atau asap, membunuh semua hama di dalamnya.
Seperti diketahui sejauh ini KPU Bantul baru menerima 700 kotak suara, padahal kotak suara yang diperlukan KPU Bantul adalah 15.661 kotak suara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Vladimir Putin Kembali Maju dalam Pemilu Presiden Rusia Maret 2024
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Kekayaan Guru Besar UGM Sekaligus Wamenkumham Eddy Hiariej Tersangka Suap, Punya 4 Rumah Rp23 Miliar di Sleman
- Meski Pembinaan Rutin Digelar, Parkir Liar Bak Mati Satu Tumbuh Seribu
- Terlibat Mafia Tanah Kas Desa, Jagabaya Caturtunggal Ditahan Kejati DIY
- Sendratari Anak Tari Klasik Gaya Jogja Dipentaskan di Ndalem Mangkubumen
- Mafia Tanah Kas Desa: Jagabaya Caturtunggal Diduga Terima Suap dari Robinson 3 Kali, Nilainya Ratusan Juta
Advertisement
Advertisement