Advertisement

Libur Lebaran, Pantai Gesing Siap Sambut Wisatawan

Rahmat Jiwandono
Senin, 03 Juni 2019 - 19:12 WIB
Yudhi Kusdiyanto
Libur Lebaran, Pantai Gesing Siap Sambut Wisatawan Suasana kawasan Pantai Gesing di Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Gunungkidul. - Harian Jogja/Herlambang Jati Kusumo

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Objek wisata Pantai Gesing di Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, siap menyambut wisatawan selama libur Lebaran 2019. Saat ini, kelompok sadar wisata sebagai pengelola telah melakukan berbagai persiapan.

Ketua Pokdarwis Pantai Gesing, Aries Sargiyono, mengatakan guna menyambut libur Lebaran Pokdarwis Pantai Gesing menyiapkan 22 personel. Jajarannya juga membangun sejumlah fasilitas seperti tempat parkir, ruang publik, serta gazebo tempat untuk bersantai bagi pengunjung. Untuk menarik minat wisatawan, pokdarwis juga membangun sejumlah spot foto menarik. Total anggaran yang digunakan untuk membangun sejumlah fasilitas ini mencapai Rp300 juta. "Kami membangun sejumlah fasilitas ini dengan mengeluarkan banyak uang," katanya, Senin (3/6/2019).

Advertisement

Terkait dengan persoalan retribusi ganda yang mencuat sejak beberapa waktu lalu, Aries optimistis tak akan memengaruhi minat wisatawan untuk piknik ke objek wisata ini.

Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul, Asti Wijayanti, mengatakan jajarannya telah mengirimkan nota dinas kepada Bupati Gunungkidul agar persoalan retribusi ganda di Pantai Gesing bisa segera diselesaikan. Dinpar kembali melibatkan pokdarwis dalam penarikan retribusi resmi bersama Pemkab Gunungkidul. "Kami berharap solusinya menguntungkan semua pihak," ujar Asti saat jumpa pers persiapan Lebaran di Bangsal Sewokoprojo, Wonosari, belum lama ini.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jelang Lebaran, PLN Hadirkan 40 SPKLU Baru di Jalur Mudik untuk Kenyamanan Pengguna Mobil Listrik

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement