Advertisement
Jogja Bay Tawarkan Promo Pitulasan
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Jogja Bay Waterpark mengajak pengunjung untuk memerahputihkan wahana Jogja Bay Waterpark dengan atribut yang dikenakan tepat pada 17 Agustus.
Untuk itu Jogja Bay Waterpark kembali menawarkan promo kepada pengunjung setianya. Promo yang mereka tawarkan kali ini adalah tarif berenang yang hanya sebesar Rp17.000 per orang.
Advertisement
Staf Public Relations Jogja Bay Waterpark Medha Zeli Elsita mengatakan promo itu diberlakukan pada 17 Agustus mendatang. Promo itu, kata dia, sengaja ditawarkan dalam rangka menyambut HUT ke-74 Kemerdekaan RI.
Dia mengatakan promo tersebut juga merupakan salah satu cara unik yang dilakukan Jogja Bay Waterpark dalam merayakan semangat pitulasan. “Caranya cukup mudah, cukup kenakan atribut berwarna merah putih. Atribut bisa pakaian, bisa topi, dan dan atribut lainnya. Lalu tunjukkan ke loket Jogja Bay Waterpark pada pukul 08.00-17.00 WIB,” ucap dia melalui rilis yang diterima Harian Jogja, Kamis (15/8).
Selain itu, khusus pengunjung yang lahir di bulan ini, dia meminta untuk menunjukkan kartu identitas dan menunjukkannya ke loket Jogja Bay Waterpark untuk mendapatkan promo berenang gratis pada 17 Agustus. “Promo ini berlaku selama satu hari penuh yakni pukul 08.00-16.00 WIB,” kata Medha.
Tak hanya promo, kata dia, bulan ini Jogja Bay Waterpark juga menggelar berbagai acara seru seperti Festival Merah Putih pada 16-18 Agustus; Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dengan konsep Upacara di Atas Awan tepat pada 17 Agustus. Selain itu, Jogja Bay Waterpark juga turut serta dalam Pawai Pembangunan DIY yang digelar pada 18 Agustus.
“Kami juga menggelar perlombaan pitulasan seperti tepuk bantal, makan kerupuk, dan balap karung akan kami selenggarakan selama tiga hari berturut-turut. Lomba itu pun kami buka secara cuma-cuma untuk pengunjung,” kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Pemda DIY Susun DRMP Sumbu Filosofi
- Jaringan Omah Jaga Warga di Gunungkidul Akan Terus Diperluas
- Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Jumat 4 April 2025: Stasiun Tugu, Lempuyangan, Maguwo, Ceper, Srowot, Delanggu hingga Palur
- Jadwal Kereta Bandara Hari Ini Jumat 4 April 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu dan YIA
- Jadwal Kereta Bandara Xpress Hari Ini Jumat 4 April 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu, Wates dan YIA
Advertisement
Advertisement