Advertisement
Dua Kecamatan Tunggu Proyek Perbaikan Rumah Tak Layak Huni

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Dua kecamatan di Gunungkidul yakni Panggang dan Purwosari tetap mendapat jatah pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Namun dalam prosesnya, pembangunan pembangunan RTLH di dua wilayah itu berbeda.
Kepala Bidang Perumahan Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Gunungkidul, Bambang Antono, menjelaskan Kecamatan Panggang mendapat bantuan RTLH dari alokasi APBD melalui program Pagu Induk Wilayah Kecamatan (PIWK), dedangkan untuk Kecamatan Purwosari mendapat bantuan RTLH dari sisa kuota Bantuan Stimulus Perumahan Swadaya (BSPS). "Untuk Kecamatan Purwosari sisa kuotanya sekitar 100 RTLH," ujarnya, Rabu (11/9/2019).
Advertisement
Menurut dia, pembangunan 1.137 unit rumah bersumber dari APBN dan 60 unit rumah dari World Bank. Adapun dua desa yang mendapat bantuan dari World Bank ialah Desa Bendung dan Desa Bulurejo, Kecamatan Semin, yang saat ini masih dalam tahap verifikasi. "Bantuan yang diperoleh sama yakni bahan bangunan senilai Rp15 juta dan uang tunai Rp2,5 juta," katanya.
Bambang mengatakan pembangunan RTLH yang danaya bersumber APBN sudah dalam tahap pengerjaan dan dipastikan selesai tahun ini. "Dengan adanya program ini semoga persoalan RTLH dapat berkurang," katanya.
Kepala Seksi Perumahan Swadaya DPUPRKP Gunungkidul, Wahyono, menambahkan RTLH dari sumber APBD DIY juga dalam proses pembangunan. Kuota untuk RTLH dana APBD DIY tercatat 1.942 unit rumah. "Untuk yang APBD-Perubahan ada 134 unit rumah," kata dia.
Hingga tahun ini, dijelaskan Wahyono, diperkirakan masih ada sekitar 17.000 RTLH di Gunungkidul. Jajarannya terus mengusahakan agar permasalahan RTLH ini segera teratasi. "Setiap tahun kami mengajukan baik melalui APBD, APBN maupun World Bank," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Capaian Nyata BPJS Kesehatan, Bukti Pemerataan Layanan JKN Hingga ke Pedalaman
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Subhan Nawawi Ingatkan Jangan Ada Perpeloncoan Saat MPLS
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang, Senin 14 Juli 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya (Malioboro-Pantai Parangtritis dan Pantai Baron Gunungkidul), Senin 14 Juli 2025
- Rencana Integrasi Puskesmas Pembantu ke Koperasi Desa Merah Putih, Dinkes Sleman Tunggu Juknis
- Jadwal Perpanjangan SIM Ditlantas Polda DIY, Senin 14 Juli 2025
Advertisement
Advertisement