Advertisement

Cegat Motor, Siswi SMP di Sleman Gagalkan Penjambretan

Fahmi Ahmad Burhan
Minggu, 13 Oktober 2019 - 18:07 WIB
Budi Cahyana
Cegat Motor, Siswi SMP di Sleman Gagalkan Penjambretan Ilustrasi - Reuters/Dylan Martinez

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—RD remaja putri yang masih duduk di bangku SMP di Sleman mengadang motor penjambret yang hendak menggasak telepon genggam miliknya. Aksi berani siswi berusia 15 tahun tersebut menggagalkan penjambretan.

Kapolsek Sleman, Kompol Sudarno mengatakan, penjambretan dilakukan oleh Kamidi, 55, pada Kamis (10/10/2019) lalu. Korban saat itu sedang menunggu dijemput sepulang sekolah pada sekitar pukul 14.00 WIB di area Taman Denggung, Desa Tridadi, tidak jauh dari SMPN 3 Sleman.

Advertisement

“Korban saat itu sedang main handphone. Pelaku tiba-tiba datang dari arah Jalan Magelang menuju SMPN 3 Sleman. Pakai tangan kiri, pelaku menarik handphone milik korban,” kata Sudarno saat dikonfirmasi pada Minggu (13/10).

Sempat terjadi tarik menarik. Kamidi pun sempat merampas telepon genggam milik RD dan berusaha kabur. Namun, saat akan kabur, remaja SMP ini mencegat sepeda motor Kamidi. Dia terseret hingga motor Kamidi jatuh. Kamidi kemudian membuang telepon genggam rampasannya ke saluran air.

“Korban sempat terseret, jatuh berbarengan dengan motor pelaku, tetapi korban tidak apa-apa,” ujar Sudarno.

Warga di sekitar kejadian langsung meringkus Kamidi.

“Kemudian langsung dibawa di Polsek [Polsek Sleman],” kata Sudarno.

Kamidi diketahui tinggal di Desa Triharjo, Kecamatan Sleman. Dia diancam dengan Pasal 363 KUHP terkait kasus pencurian dengan pemberatan dengan hukuman penjara maksimal 7 tahun.

Menurut Sudarno, kepada polisi Kamidi mengaku menjambret karena terdesak kebutuhan ekonomi.

“Kami imbau agar warga masyarakat bisa menjaga barang berharganya dan tidak mengundang niat buruk orang lain.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Empat Anggota Dewan Diperiksa KPK Terkait Titipan Paket Pekerjaan APBD

News
| Selasa, 19 Maret 2024, 12:27 WIB

Advertisement

alt

Ribuan Wisatawan Saksikan Pawai Ogoh-Ogoh Rangkaian Hari Raya Nyepi d Badung Bali

Wisata
| Senin, 11 Maret 2024, 06:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement