Advertisement

Swiss-Belboutique Yogyakarta Salurkan 2.500 Masker dan Sarung Tangan Medis

Herlambang Jati Kusumo
Rabu, 13 Mei 2020 - 03:17 WIB
Nina Atmasari
Swiss-Belboutique Yogyakarta Salurkan 2.500 Masker dan Sarung Tangan Medis Ketua Yayasan Sekar Arum Sejati Yogyakarta, GKR Mangkubumi (tiga kiri), General Manager Swiss-Belboutique Yogyakarta, Erny Kusmastuti (tiga kanan), saat penyerahan bantuan 2.500 masker dan sarung tangan medis, di Lobby Hotel, Swiss-Belboutique Yogyakarta, Senin (11/5/2020). - Harian Jogja/Herlambang Jati Kusumo

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-- Swiss-Belboutique Yogyakarta, bersama dengan PT. Blue Bird Tbk, Yayasan Sekar Arum Sejati Yogyakarta, PH&H Public Policy Interest Group, kembali membantu penanganan Covid-19 dengan menyumbangkan bantuan 2500 masker dan sarung tangan medis bagi tenaga medis di Rumah Sakit Yogyakarta. Penyerahan dilakukan secara simbolis di Lobby Hotel, Swiss-Belboutique Yogyakarta, Senin (11/5/2020).

Acara bertajuk Aksi Solidaritas Penanggulangan COVID-19 Peduli Tenaga Medis di Rumah Sakit Yogyakarta, Bantuan 2.500 Masker dan Sarung Tangan Medis ini dihadiri oleh Ketua Yayasan Sekar Arum Sejati Yogyakarta, GKR Mangkubumi, General Manager Swiss-Belboutique Yogyakarta, Erny Kusmastuti yang secara simbolis menyerahkan kepada perwakilan Rumah Sakit terpilih.

Advertisement

GKR Mangkubumi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kelanjutan kerjasama aksi solidaritas sebelumnya dimana bantuan 1.000 APD telah diberikan kepada beberapa rumah sakit pada Senin (20/4/2020) lalu. Aksi solidaritas ini akan terus berlanjut dengan memberikan bantuan lainnya di waktu dan dalam program yang sedang direncakanan.

"Yayasan Sekar Arum Sejati sangat terbuka bagi para donatur yang ingin membantu para tenaga medis dalam menanggulangi COVID-19 yang nantinya akan dibantu oleh pihak yayasan dan juga Swiss-Belboutique Yogyakarta untuk disalurkan kepada pihak yang membutuhkan,” katanya.

Erny mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk komitmen untuk membantu penanganan Covid-19.

“Kembali berkomitmen dengan visi dan misi kami yang sama yaitu menyalurkan kepedulian kami kepada para tenaga medis yang sedang berjuang keras untuk membantu para pasien Covid-19 yang semakin hari semakin bertambah. Kami ingin para tenaga medis ini tetap dalam kondisi aman dan sehat. Kami akan terus bekerja sama memberikan bantuan alat kesehatan yang kali ini yaitu 2.500 masker dan sarung tangan medis,” ujar Erny.

Direktur RS Bethesda, Purwoadi Sujatno, dan Kepala Informasi kesehatan RS DKT Dr.Soetarto Yogyakarta, Ahmadi mengatakan ucapan terimakasih dan bantuan yang diberikan ini sangat berarti, untuk membantu penanganan Covid-19, yang sampai saat ini belum bisa diketahui akan berakhir kapan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement