Advertisement
Tengah Gowes di Kota Jogja, Warga Sleman Ini Tiba-Tiba Ambruk & Meninggal Dunia
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Seorang pria paruh baya bernama Dwi Aji Warsono, 57, warga Caturtunggal, Depok, Sleman secara tiba-tiba jatuh dengan sendirinya ketika berhenti di sebuah lampu merah yang berada di Jalan M.Supeno, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Rabu (15/7/2020) pukul 10.00 WIB.
Kanit Lantas Polsek Umbulharjo Iptu R. Bagus Aryo W mengatakan jika jatuhnya korban yang berprofesi sebagai seorang penerjemah tersebut diduga dikarenakan karena serangan jantung.
Advertisement
"Korban sebelumnya mengendarai sebuah sepeda ontel dari arah barat ke timur menuju ke Jl.M.Supeno, sesampainya di lampu APILL, korban berhenti setelah itu tiba- tiba korban jatuh dengan sendirinya," ujar Iptu R. Bagus Aryo W, Rabu (15/7/2020).
Sontak warga dan anggota polisi yang berada di lokasi kejadian langsung menolong korban. Anggota lalin Polri yang dipimpin oleh Kanit Lantas Iptu R. Bagus Aryo W langsung membawa korban ke RS Hidayatullah.
"Lantaran tidak tahu kondisi pria tersebut, anggota polisi lalulintas yang dipimpin Kanit Lantas Iptu R. Bagus Aryo W dan warga menolong korban, kemudian membawa korban tersebut ke RS Hidayatullah," terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KPK Periksa Mantan Ketua KPU Arief Budiman Terkait Kasus Hasto Kristiyanto
Advertisement
Bali Masuk 20 Besar Destinasi Wisata Terbaik di Asia Tahun 2025
Advertisement
Berita Populer
- 2 Bulan Beroperasi, TPST Modalan Hanya Mampu Mengolah Sampah 16 Ton per Hari
- DPRD Kota Jogja Umumkan Penetapan Walikota Jogja Terpilih, Jadwal Pelantikan Masih Menunggu
- Menu MBG di Sleman Hari Kedua: Lauk dan Sayur Tetap Nikmat Meski Tanpa Susu
- Banyak Sampah Dibuang di Hutan Gunungkidul Akibat Minimnya Kesadaran Warga
- Perbaikan Jalan Sentolo-Nanggulan Rp2 Miliar, Warga Minta Libatkan Tenaga Kerja Lokal
Advertisement
Advertisement