Advertisement
Bantu Penanggulangan Covid-19, PLN UIP JBT II Serahkan Bantuan CSR

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Bertepatan dengan peringatan Hari Pelanggan Nasional, General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah II Eko Priyantono Aviantoro secara simbolik menyerahkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa edukasi hidup bersih dan sehat untuk menanggulangi covid-19 kepada Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman Joko Supriyanto.
Penyerahan dilakukan di acara Jumat Sehat yang rutin diselenggarakan di lapangan Pemda Sleman yang dalam pelaksanaannya telah dilakukan pengaturan jarak agar sesuai dengan protokol kesehatan. Bantuan kepada BPBD Kabupaten Sleman yang diwujudkan dalam bentuk sarana cuci tangan dan video edukasi pencegahan covid ini adalah senilai Rp300 juta.
Advertisement
“Kami sampaikan bantuan edukasi hidup bersih sehat untuk masyarakat di Sleman Yogyakarta senilai tiga ratus juta rupiah yang telah diwujudkan dalam 40 alat cuci tangan dan juga video edukasi untuk pencegahan covid-19. Semoga bermanfaat bagi semua dan penularan covid-19 dapat segera terhenti. Terimakasih kepada pihak BPBD Sleman atas kerjasamanya dalam menyampaikan bantuan ini kepada masyarakat.” Ungkap General Manager PLN UIP JBT II Eko Priyantono Aviantoro dalam rilisnya Sabtu (5/9/2020).
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman Joko Supriyanto mengucapkan terimakasih kepada PT PLN yang telah memberikan bantuan kepada warga yaitu wastafel portable. Hal ini adalah bentuk pencegahan luar biasa untuk penularan covid-19, selain juga masyarakat tetap harus selalu pakai masker dana jaga jarak.
“Bantuan alat cuci tangan ini sudah kami tempatkan di tempat umum pasar, sekolah, pondok pesantren, terminal dan lain-lain. Mudah-mudahan bantuan ini bisa mencegah penularan covid-19 amin.”
Sementara itu, masih dalam upaya pencegahan penularan covid-19 beberapa waktu lalu juga telah diserahkan bantuan CSR Edukasi Hidup Bersih dan Sehat kepada Badan Penanggulangan Bencana DIY. Bantuan senilai Rp200 juta tersebut disampaikan oleh Senior Manager Pertanahan dan Komunikasi PLN UIP JBT II Akhmad Imron Rosyadi kepada Kepala Badan Penanggulangan Bencana DIY Biwara Yuswantara yang dalam penyerahannya diwakili oleh Danang Samsurizal Kepala Bidang Penanganan Darurat BPBD DIY.
“Kami memberikan bantuan ini untuk turut membantu mengedukasi masyarakat dalam membudayakan hidup bersih dan sehat serta mengenal lebih tentang virus covid-19 sehingga angka penularan covid-19 dapat terus ditekan.” Ucap Akhmad Imron Rosyadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Bantul, Sabtu 19 April 2025
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA, Sabtu 19 April 2025
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Kulonprogo, Sabtu 19 April 2025
Advertisement