Advertisement
Kepanewon Jadi Pusat Penggerak Ekonomi dan Budaya Masyarakat

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN - Selain menjadi pusat pelayanan, Kepanewon diharapkan menjadi pusat budaya dan aktivitas perekonomian masyarakat. Dengan demikian pengembangan kapanewon diharapkan mampu mendorong, memfasilitasi dan menumbuhkan perekonomian dan budaya masyarakat.
Bupati Sleman Sri Purnomo mengatakan konsep pengembangan pembangunan kantor kapanewon yang dikembangkan Pemkab Sleman berorientasi pada perwujudan kapanewon sebagai pusat pelayanan, aktivitas perekonomian masyarakat dan juga pusat budaya. "Pengembangan kantor kapanewon ini bertujuan untuk mendorong, memfasilitasi dan menumbuhkan perekonomian dan semaraknya dinamika budaya masyarakat di wilayahnya," ujar Sri saat meresmikan Gedung Sasana Kapti Kapanewon Depok, Selasa (17/11/2020).
Advertisement
Peresmian ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh bupati di Pendopo Kantor Kapanewon Depok. Selain peresmian Gedung Sasana Kapti, dalam kesempatan tersebut bupati didampingi meresmikan taman keluarga yang terletak di samping Gedung Sasana Kapti. Taman keluarga ini merupakan sarana ruang terbuka hijau di lingkungan Kapanewon Depok.
Sri mengatakan keberadaan Gedung Sasana Kapti tersebut juga menjadi showroom bagi produk UMKM di wilayah Depok. Keberadaannya menjadi wujud nyata dari pemerintah untuk mendukung dan mempromosikan produk-produk UMKM. "Kami berkomitmen untuk ikut membantu penjualan produk-produk karya UKM dan mengakamodir potensi dan produk unggulan dari Kelompok Wanita Tani se Kapanewon Depok," kata Sri.
Selain itu, Sri juga mengatakan dengan adanya sekretariat bersama di Gedung Sasana Kapti ini, diharapkan dapat lebih menggiatkan berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan khususnya di Depok. "Dengan adanya Sekber ini, keterlibatan generasi muda dalam organiasasi sosial kemasyarakat yang ada di Kapanewon Depok akan semakin meningkat karena telah memiliki gedung Sekber yang representatif," harapnya.
Sementara itu, Panewu Depok Abu Bakar menjelaskan gedung tersebut dibangun sejak 2019 dan baru diresmikan saat ini. Pembangunan gedung tersebut juga sebagai upaya mewujudkan Kapanewon Depok sebagai pusat pelayanan. "Gedung Sasana Kapti yang diresmikan ini merupakan sarana yang difungsikan sebagai showroom bagi produk UKM di wilayah Depok, sekaligus menjadi Sekretariat bersama bagi relawan [PMI, Kwartir Ranting Pramuka dan Radio Antar Penduduk Indonesia] yang berada di Depok," katanya.
Abu menambahkan, dalam peresmian tersebut juga digelar festival angkringan yang melibatkan puluhan pedagang angkringan di wilayah Kapanewon Depok. Puluhan angkringan yang dilibatkan dalam festival tersebut juga dilombakan baik dari rasa maupun penampilannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

KPK Tetapkan 4 Tersangka Korupsi Pembangunan Gedung Pemkab Lamongan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Venue Porda Gunungkidul 2025, Pemasangan Atap Lapangan Tenis Sewokoprojo Dikebut
- Peringati Hari Sosial dan Kasih Sayang, Muslimat NU Kuatkan Ukhuwah di Bulan Mulia
- Bantul Akan Membangun Tempat Pengolahan Sampah Baru di Bawuran Pleret, Ini Lokasinya
- Kasus Mas-mas Pelayaran: Polisi Tegaskan Driver Ojol Pengantar Makanan Hanya Telat 5 Menit
- Kalurahan Tegalpanggung Jogja Kelola Sampah Organik dengan Biopori
Advertisement
Advertisement