Advertisement
Longsor Tutup Jalan Kulonprogo-Purworejo Via Nanggulan

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO—Tanah longsor terjadi di ruas Jalan Nanggulan-Girimulyo di Padukuhan Turusan, Kalurahan Pendoworejo, Kapanewon Girimulyo, pada Jumat (19/03/2021). Tebing setinggi 20 meter ambrol menutup jalan.
Salah satu tokoh masyarakat setempat, Budiman, mengatakan longsor di tebing kemudian menutup ruas jalan provinsi sekitar pukul 08.30 WIB.
Advertisement
BACA JUGA: Sultan Jogja Belum Izinkan Kampus DIY Kuliah Tatap Muka, Ini Alasannya
"Biasanya jalan kerap dilalui pengguna kendaraan bermotor. Akan tetapi, tak ada satu pun saksi mata yang mengetahui peristiwa tersebut. Sebelum kejadian masih ada beberapa kendaraan melintas. Tidak ada yang tahu pasti bagaimana longsor bisa terjadi. Kemungkinan kejadian sekitar pukul 09.00 WIB pagi," ujar Budiman.
Curah hujan di lokasi longsor memang mengalami peningkatan yang cukup signifikan dalam beberapa hari terakhir. Air hujan diduga masuk ke dalam retakan tanah, sehingga menjadi pemicu terjadinya tanah longsor.
"Tidak ada tanda-tanda tebing setinggi 20 meter tersebut akan ambrol. Warga maupun pengendara kendaraan bermotor tidak meningkatkan kewaspadaan mereka saat melewati jalan tersebut," kata Budiman.
Panewu Girimulyo, Purwono, mengatakan jalan yang tertutupi material longsor berstatus jalan provinsi, sehingga Purwono telah berkoordinasi dengan DPUP ESDM DIY. Purwono juga telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk menentukan langkah antisipasi.
"Setelah salat Jumat alat berat diturunkan untuk membersihkan material longsoran. Kami sudah berkoordinasi dengan kepolisian, dinas provinsi dan beberapa pihak terkait," kata Purwono.
BACA JUGA: Di Video Podcast, SBY Curhat soal 'Sahabat' yang Melukai
Aktivitas warga di empat kelurahan di Girimulyo dan sekitarnya juga ikut terganggu imbas dari tanah longsor yang menutupi ruas jalan. Akses menuju kawasan wisata di Kalurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo juga tertutup.
"Ruas jalan ini merupakan jalan provinsi penghubung kawasan Kulonprogo dan Purworejo via Nanggulan. Otomatis juga ikut tertutup. Warga di kawasan sekitaran longsoran masih diminta untuk waspada. Pasalnya, bila hujan mengguyur risiko longsor susulan masih bakal terjadi," imbuhnya.
Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kulonprogo, Edi Wibowo, mengatakan jika longsor yang terjadi di ruas Jalan Nanggulan-Girimulyo di Padukuhan Turusan, Kalurahan Pendoworejo, Kapanewon Girimulyo, disinyalir karena hujan deras yang terjadi di wilayah tersebut pada Kamis (18/3/2021) malam.
Edi mengimbau agar warga di sekitar tebing yang terjadi longsor agar lebih berhati-hati. Pasalnya, potensi tanah longsor bisa saja terjadi jika hujan deras terjadi dengan kurun waktu yang cukup lama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tidak Semua Dosen ASN Menerima Tukin, Begini Penjelasan Sri Mulyani
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Selasa 15 April 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA
- Jadwal Layanan Perpanjangan SIM di Kulonprogo, Selasa 15 April 2025
- Jadwal dan Tarif Angkutan DAMRI, Selasa 15 April 2025
- Ini Jadwal Layanan Perpanjangan SIM di Sleman, Selasa 15 April 2025
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, Selasa 15 April 2025, Waspada ada Hujan Ringan
Advertisement