Advertisement

Pastikan Kesiapan Stasiun Bandara YIA, Uji Coba Rel Kembali Dilakukan

Hafit Yudi Suprobo
Jum'at, 06 Agustus 2021 - 04:37 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Pastikan Kesiapan Stasiun Bandara YIA, Uji Coba Rel Kembali Dilakukan Uji coba rel kereta api KA Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) kembali dilakukan pada Kamis (5/8/2021) untuk memastikan kesiapan jalur hulu lintas Kedundang sampai dengan stasiun Bandara YIA. - Harian Jogja/Hafit Yudi Suprobo

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO--Uji coba rel kereta api KA Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) kembali dilakukan pada Kamis (5/8/2021). Uji coba dilakukan untuk memastikan kesiapan jalur KA Bandara YIA dari stasiun Kedundang sampai dengan stasiun Bandara YIA.

Pelaksana Tugas Sementara General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta Agus Pandu Purnama mengatakan uji coba rel kereta api Bandara YIA pada Kamis (5/8/2021) berjalan tanpa ada kendala.

Advertisement

"Uji coba menggunakan lokomotif diesel. Saat uji coba rel juga tidak ditemukan kendala ya. Rel tidak ada kendala jarak [badan kereta dengan peron]. Uji coba rel juga untuk melihat kesiapan stasiun bandara YIA ya," kata Agus Pandu pada Kamis (5/8/2021).

Lebih lanjut, Pandu menyebut progres pembangunan stasiun Bandara YIA mencapai 96%. Targetnya, pada tanggal 14 Agustus mendatang, baik stasiun bandara YIA maupun rel KA bandara YIA sudah siap untuk dioperasikan.

"Insya Allah di tanggal 17 Agustus mendatang nanti akan diresmikan ya. Saya belum tahu akan diresmikan siapa ya. Tanggal 14 Agustus itu sudah dinyatakan siap untuk dioperasikan ya," kata Agus Pandu.

Kehadiran KA Bandara YIA dinilai oleh perwira tinggi TNI Angkatan Udara bintang satu ini mampu mendongkrak jumlah penumpang menuju ke Bandara YIA. Aksesibilitas yang mudah menjadi faktor potensi jumlah penumpang yang kemungkinan akan mengalami kenaikan.

Baca juga: Cuma 36 Menit, Kereta Bandara YIA Siap Beroperasi 17 Agustus 2021

"KA Bandara YIA ini menjadi salah satu sarana bagi calon penumpang maskapai yang berangkat dari Bandara YIA ya. Jarak tempuh juga lebih cepat. Waktu tempuhnya hanya sekitar 30 menit dari kota Jogja ke stasiun bandara YIA," kata Agus Pandu.

"Selepas nanti kebijakan PPKM dicabut kan kondisi Bandara YIA akan seperti biasanya ya. Jumlah penumpang akan mengalami peningkatan. Kita kan bisa menampung 10.000 penumpang. Diharapkan, dengan adanya KA Bandara YIA jumlah penumpang bisa mengalami peningkatan," sambung Agus Pandu.

Agus Pandu tidak memungkiri jika penumpang maskapai penerbangan yang berangkat dari Bandara YIA mengalami penurunan yang cukup signifikan. Per harinya, jumlah penumpang yang terbang dari bandara YIA tidak lebih dari 1.000 orang.

PT KAI (Persero) Siapkan 56 Kali Perjalanan Kereta Api Menuju ke Stasiun Bandara YIA

Sementara itu, Pelaksana Harian Stasiun Bandara YIA Bhurhani Arya mengatakan uji coba rel KA Bandara YIA merupakan upaya yang tidak bisa dianggap sebelah mata. Dikarenakan, uji coba merupakan upaya untuk melihat kesiapan rel saat dilewati oleh lokomotif diesel.

"Percobaan ini memang penting untuk dilakukan ya. Upaya tersebut untuk melihat kesiapan rel menyambut lokomotif diesel, khususnya jalur atau trek dari Stasiun Kedundang sampai dengan Stasiun Bandara YIA, sebelum diresmikan," kata Bhurhani.

56 Perjalanan

PT KAI (Persero) juga rencananya akan menyiapkan total sebanyak 56 kali perjalanan untuk rute stasiun bandara YIA ke stasiun Yogyakarta. Jumlah tersebut merupakan total perjalanan dalam kurun waktu satu hari.

"56 perjalanan itu terdiri dari keberangkatan dari stasiun Yogyakarta ke stasiun Bandara YIA sebanyak 28. Sedangkan, keberangkatan dari stasiun bandara YIA ke stasiun Yogyakarta sebanyak 28 kali ya. 56 merupakan kalkulasi perjalanan di masa normal ya. Kalau PPKM ini nanti kami sesuaikan," kata Bhurhani.

Terkait dengan harga tiket, rencananya PT KAI (Persero) bakal membanderol seharga Rp25.000. Namun, harga tersebut belum fiks dan masih bisa berubah tergantung dari hasil pembahasan yang dilakukan oleh manajemen PT KAI (Persero).

"Untuk flownya sendiri di stasiun Bandara YIA nanti akan disiapkan gate ya sebanyak tiga unit. Pemesanan tiket sendiri bisa melalui vending machine dan loket. Terdapat dua jalur ya di stasiun bandara YIA ini dari stasiun Kedundang ya. Ada jalur hulu dan hilir. Jalur hulu itu di sisi utara. Jalur hilir itu di sisi selatan," kata Bhurhani. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja
Pemda DIY Perkuat Komitmen Antikorupsi

Pemda DIY Perkuat Komitmen Antikorupsi

Jogjapolitan | 9 hours ago

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Hari Warisan Dunia Tekankan Peran Anak Muda sebagai Pelestari Warisan Budaya Berkelanjutan

News
| Kamis, 18 April 2024, 23:57 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement