Advertisement
DIY Kaji Kebijakan Sertifikat Vaksin Jadi Syarat Wisatawan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Pemda DIY masih akan mengkaji kembali soal pemberlakuan wisatawan yang masuk objek wisata di DIY maupun pusat perbelanjaan untuk menunjukan kartu vaksin yang menandakan sudah divaksin Covid-19.
Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Kadarmanta Baskara Aji mengatakan persoalan vaksin saat ini terutama di DIY bukan berarti warga tidak mau divaksin, namun belum sempat terlayani vaksinasi atau belum sempat mendapat giliran unuk vaksin.
Advertisement
BACA JUGA : Download Sertifikat Vaksin Covid-19 di Peduli Lindungi
“Kalau mereka sebetulnya sudah ingin vaksin tapi belum sempat dilayani karena bukan maunya kan kasian,” kata Baskara Aji, Senin (9/8) lalu, di Kompleks Kepatihan.
Menurut Baskara Aji, kebijakan keharusan menunjukan kartu vaksin bagi yang mau masuk objek wisata atau pusat perbelanjaan bisa dilakukan jika masyarakat memang benar-benar tidak mau divaksin ketika ada kesempatan untuk divaksin.
Dia melihat warga DIY sangat antusias dalam mengikuti setiap ada kegiatan vaksinasi sehingga tidak perlu dimotivasi lagi.
BACA JUGA : Begini Cara Download Sertifikat Vaksin Covid-19 di Website
“DI DIY bukan tidak mau divaksin tapi belum dapat giliran,” ujar dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kirim Kapal Bantu Rumah Sakit ke Gaza, Prabowo Dekati Menhan Mesir
Advertisement

Jelang Natal Saatnya Wisata Ziarah ke Goa Maria Tritis di Gunungkidul, Ini Rute dan Sejarahnya
Advertisement
Berita Populer
- Hari Ini Sejumlah Wilayah di Jogja dan Kulonprogo Mati Lampu
- Prakiraan Cuaca, Seluruh Wilayah DIY Hujan Ringan dan Sedang di Malam Hari
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Jumat 24 November 2023
- Jadwal KRL Solo Jogja 24 November 2023, Keberangkatan dari Stasiun Palur
- Simak Jadwal KA Bandara YIA Reguler 24 November 2023
Advertisement
Advertisement