Advertisement
Update Covid-19 DIY 7 November: Tambah 25 Kasus Baru, Jogja Nihil

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Satgas Penanganan Covid-19 DIY melaporkan penambahan 25 kasus positif Covid-19 pada Minggu, 7 November 2021.
Penambahan 25 kasus positif tersebut didasarkan pada pengujian 8.109 sampel. Alhasil, total kasus terkonfirmasi positif menjadi 156.118 kasus.
Advertisement
BACA JUGA: Tergusur Tol Jogja-Solo, 200-an Makam Akan Dipindah
Kepala Bagian Humas Biro Umum Hubungan Masyarakat dan Protokol (UHP) Setda DIY, Ditya Nanaryo Aji, mengatakan tambahan 25 kasus tersebut berasal dari Bantul dengan 15 kasus, Kulonprogo 2 kasus, Gunungkidul sebanyak 1 kasus dan Sleman dengan 7 kasus.
“Terdiri dari tujuh kasus periksa mandiri dan 18 kasus tracing kontak kasus positif,” katanya.
Ditya mengungkapkan selain penambahan 25 kasus, ada penambahan jumlah pasien sembuh sebanyak 33 orang, sehingga total kasus sembuh menjadi 150.394. Sementara, penambahan pasien meninggal nihil, sehingga total kasus meninggal menjadi 5.252.
“Untuk kasus kesembuhan, Kota Jogja ada toga kasus, Bantul ada 10 kasus, Kulonprogo ada satu kasus, Gunungkidul satu kasus, dan Sleman ada 18 kasus,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Klarifikasi GoTo Terkait Mantan Petingginya Terseret Dugaan Korupsi Chromebook
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal, Tarif, dan Rute DAMRI ke Bandara YIA, Purworejo, Kebumen, dan Magelang
- Jadwal KA Bandara YIA Reguler dan Xpress Berangkat dari Stasiun Tugu Hari Ini (15/7/2025)
- Mutasi Pejabat Utama Polda DIY: dari Dirreskrimsus, Irwasda dan Kapolresta Jogja
- Siap-Siap! PLN Lakukan Pemadaman Listrik di Bantul dan Wates Kulonprogo Hari Ini (15/7/2025)
- Pagi Ini (15/7/2025) Cuaca di Jogja dan Sekitarnya Cerah Berawan
Advertisement
Advertisement