Advertisement
4 Peristiwa Kereta Kelinci Maut, Korbannya Kebanyakan Balita dan Ibu-ibu

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Wahana kereta kelinci kembali merenggut korban jiwa. Kali ini, dua orang asal Boyolali, Jawa Tengah harus meregang nyawa setelah menaiki transportasi wisata tersebut.
Selama ini kereta kelinci banyak dianggap tidak layak karena tidak didukung dengan standar keamanan seperti adanya sabuk pengaman. Meski demikian masih ada yang nekat untuk menaikinya.
Advertisement
Banyak peristiwa kecelakaan yang sudah terjadi. Tidak hanya luka-luka, beberapa korbannya bahkan dinyatakan meninggal dunia.
Dari sekian peristiwa kecelakaan kereta atau sepur kelinci, kebanyakan korbannya adalah dari kalangan balita dan anak-anak.
Baca juga: Takbir Keliling di Sleman Gunakan Kereta Kelinci
Berikut ini empat peristiwa kecelakaan kereta kelinci yang pernah terjadi di Indonesia:
1. Madiun
Dua orang bernama Nyamir, 48, dan Aniandita Keisha Zahra, 7, tewas saat kereta kelinci yang ditumpanginya mengalami kecelakaan di Jalan Raya Desa Joho, Kecamatan Dagangan, Madiun pada Minggu (6/2/2022).
Kecelakaan itu bermula saat kereta kelinci berpenumpang 40 orang itu melaju dari arah barat ke timur. Sesampainya di lokasi kejadian, kondisi jalan menikung. Saat menikung di jalan itu sang pengemudi tidak mampu mengendalikan laju keretanya sehingga terperosok ke parit.
Korban tewas di lokasi kejadian dan beberapa penumpang mengalami luka-luka dan dievakuasi ke rumah sakit. Warga desa biasanya memanfaatkan kereta kelinci ini untuk alat transportasi wisata.
2. Batang
Suasana bahagia mengiringi pengantin mendadak berubah duka setelah rombongan pengiring pengantin mengalami kecelakaan di tanjakan Sileses, Dukuh Sipule, Kluwih, Bandar, Batang, Jawa Tengah. Kereta kelinci yang ditumpangi pengiring pengantin tersebut mengalami kecelakaan dan menewaskan tiga orang, salah satunya balita.
Kereta kelinci yang mengalami kecelakaan pada 18 Desember 2022 itu ditumpangi 18 orang yang meyoritas adalah ibu-ibu.
3. Wonogiri
Hartati, 25, warga RT 003/RW 005 Lingkungan Batusari, Kelurahan Punduhsari, Kecamatan Manyaran, Wonogiri menjadi korban kecelakaan kereta kelinci pada 29 September 2014 silam.
Korban meninggal dunia setelah terjatuh dari gerbong kereta kelinci di jalan perkampungan Lingkungan Batusari, Kelurahan Punduhsari, Manyaran, sekitar pukul 14.30 WIB.
Saat kejadian, kereta kelinci berpenumpang sekitar 20 orang tersebut terguling karena diduga tidak kuat menaiki tanjakan jalan di lokasi kejadian.
4. Boyolali
Kereta kelinci mengalami kecelakaan di Jalan Andong-Nogosari, Dukuh Tegalrejo, Desa Sempu, Kecamatan Andong, Boyolali, Rabu (11/5/2022), sekitar pukul 10.20 WIB. Kereta atau sepur kelinci itu dikabarkan terguling hingga masuk ke kebun.
Kecelakaan tersebut menyebabkan dua penumpangnya meninggal dunia dan tiga orang lainnya mengalami luka ringan. Identitas kedua korban meninggal sama-sama berasal dari Dukuh Cepoko, Desa Sangge, Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali. Keduanya berusia 30 tahun dan anak laki-laki 4 tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Warga Srandakan Bantul Tangkap Pencuri Sepeda Motor
- Polda DIY Catat Titik Arus Balik Tertinggi ada di Tempel
- Lurah di Gunungkidul Wajib Bikin LHKPN ke KPK
- Pakar UGM Nilai Desentralisasi Total Pengelolaan Sampah Tidak Tepat
- Kegiatan Monoton dan Kurang Menarik Jadi Pengganjal Peningkatan Lama Tinggal Wisatawan di DIY
Advertisement
Advertisement