Advertisement

Ratusan Tukik Dilepaskan di Pantai Bugel

Catur Dwi Janati
Sabtu, 25 Juni 2022 - 02:07 WIB
Arief Junianto
Ratusan Tukik Dilepaskan di Pantai Bugel Pelepasan ratusan ekor tukik oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kulonprogo di Pantai Bugel, Jumat (24/6/2022). - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO--Ratusan tukik dilepas Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulonprogo di Pantai Bugel, Panjatan pada Jumat (24/6/2022). Pelepasan tukik menjadi salah satu langkah konservasi penyu agar populasi di habitatnya dapat terus berkembang.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulonprogo, Trenggono Trimulyo menjelaskan program bertajuk Jaga Segaraku ini merupakan program yang diinisiasi untuk menjaga, melestarikan dan memanfaatkan seluruh potensi pantai Kulonprogo.

Advertisement

BACA JUGA: Terdesak Biaya Pengobatan Istri, Warga Kulonprogo Nekat Curi Mesin Giling 

Sebanyak 144 ekor tukik yang dilepas berjenis penyu lekang hasil penangkaran di Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Bugel Peni.

"Penyu merupakan hewan yang dilindungi. Menjaga kelestarian habitat penyu menjadi tanggung jawab seluruh masyarakat," ucap dia, Jumat.

Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan dan Pengelolaan TPI, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulonprogo, Wakhid Purwosubiyantara menambahkan, bila dalam pelepasannya kepala tukik diusahakan tetap menghadap ke daratan.

Tukik dibiarkan berjalan ke arah pesisir secara mandiri agar dapat mengingat tempatnya dilepas dan suatu saat kembali untuk menetaskan ankanya.

"Biarkan tukik berbalik dan berjalan sendiri menuju ke laut lepas dengan harapan tukik dapat mengingat pesisir dan semoga kembali ke daratan tempat dimana dia menetas," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Predksi BMKG: Seluruh Wilayah Indonesia Hujan Lebat Hari Ini

News
| Sabtu, 27 April 2024, 08:37 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement