Advertisement

Momentum HUT RI ke 77, Sleman Siap Pulih dan Bangkit

Abdul Hamied Razak
Kamis, 18 Agustus 2022 - 06:27 WIB
Sirojul Khafid
Momentum HUT RI ke 77, Sleman Siap Pulih dan Bangkit Bendera Indonesia. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 77 digelar di berbagai wilayah Sleman. Selain di lapangan Pemkab Sleman, animo masyarakat untuk mengikuti peringatan HUT RI juga dilakukan oleh perwakilan komunitas-komunitas pelaku pariwisata di lereng Merapi.

Di bukit Klangon, Glagaharjo, Cangkringan sebanyak 77 Bendera Merah Putih dikibarkan. Warga dan pelaku wisata di sisi Tenggara lereng Merapi tersebut mengibarkan 76 bendera berukuran 60x90 cm dan satu bendera besar ukuran 9x6 meter dikibarkan ke tiang setinggi 17 meter.

Advertisement

Di kawasan wisata Kaliurang, peringatan dirgahayu RI juga melibatkan para pelaku wisata. Bahkan terlihat peserta upacara yang hadir memakai beragam baju daerah dari berbagai provinsi. Upacara bendera digelar di destinasi wisata Nawang Jagad daerah Kaliurang Barat, Pakem, Sleman.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Plt. Kelapa Dinas Pariwisata Sleman, Suparmono. Sebanyak 33 Komunitas Pelaku Pariwisata Kaliurang mengikuti upacara. "Peringatan HUT Kemerdekaan RI ini menjadi momentum untuk lebih mempererat kerja sama antar pelaku dan juga komunitas, untuk memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan. Kami juga ingin, kegiatan ini dapat mempercepat pemulihan sektor wisata di Sleman," kata Suparmono.

BACA JUGA: Tol Jogja Bawen Bersinggungan dengan Selokan Mataram, Ini yang Harus Diperhatikan

Usai upacara, Dispar menggelar flashmob Tari Badui yang diikuti oleh seluruh peserta upacara dan wisatawan. Fashmob tersebut dipandu kolaborasi dari Sanggar Tari Krincing Manis Jaban Tridadi Sleman dan Sanggar Sekar Jayashree Balangan Karangpakis Wukirsari Cangkringan.

Kehebohan kedua juga terasa saat digelarnya kembali flash mob Tari Badui di Tlogo Putri Kaliurang yang diikuti juga oleh wisatawan serta penampilan Band Rebo Ngeslow Kaliurang. Pada saat bersamaan komunitas Sentra Jadah Tempe membagikan ratusan jadah tempe secara gratis, ludes dinikmati wisatawan.

Pulih dan Bangkit

Pemkab Sleman menggelar upacara bendera merah putih dalam rangka memperingati HUT RI ke-77 di Lapangan Denggung, Rabu (17/8/2022). Berbeda dari tahun sebelumnya, upacara peringatan HUT RI ke-77 ini dilakukan tanpa pembatasan peserta. Kegiatan ini diikuti kurang lebih sebanyak 600 peserta terdiri dari TNI, Polri, ASN, pelajar dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Sleman.

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, mengatakan peringatan HUT RI ke-77 menjadi momen untuk bersama-sama saling menguatkan, gotong royong untuk pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat pascapandemi. "Melalui gotong royong tekad yang kuat, maka saya yakin, masyarakat Sleman akan pulih dengan cepat, dan Insyaallah kami akan menjadi semakin kuat di semua sektor kehidupan masyarakat," katanya.

BACA JUGA: Kegiatan Aktivis Mahasiswa Dikonversi Jadi SKS, Ini Penjelasan Rektor UGM

Kustini mengajak seluruh masyarakat Sleman untuk menjaga jalinan silaturahmi dan keharmonisan agar terhindar dari upaya-upaya yang memecah belah persatuan. Ia juga meminta untuk tetap menjaga kesatuan NKRI. "Marilah kita jadikan Sleman sebagai 'Rumah Bersama' yang aman dan nyaman bagi seluruh warganya. Saya mengajak seluruh masyarakat Sleman untuk senantiasa menjunjung tinggi toleransi, saling menghormati dan menjaga kerukunan hidup masyarakat," ujar Kustini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Mendampingi Anak untuk Merdeka Belajar

Mendampingi Anak untuk Merdeka Belajar

Jogjapolitan | 5 hours ago

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

PBB Sebut Evakuasi Warga Rafah Butuh Waktu 10 Hari

News
| Rabu, 01 Mei 2024, 21:57 WIB

Advertisement

alt

Peringati Hari Pendidikan Nasional dengan Mengunjungi Museum Dewantara Kirti Griya Tamansiswa di Jogja

Wisata
| Rabu, 01 Mei 2024, 14:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement